Jika Anda penggemar kendaraan off-road tetapi tidak memiliki cukup ruang untuk parkir, biarkan Lego Technic Jeep Wrangler merayap di atas meja Anda.
Dengan harga 49,99 dolar AS (Rp706 ribu), model tersebut cukup terjangkau menurut standar Lego yang seringkali mahal. Replika apik ini bakal rilis pada 1 Januari 2021.
Terdiri dari 665 piece, model itu menggambarkan Jeep Wrangler Rubicon dengan sangat baik. Dilengkapi banyak fitur nyata, seperti kursi belakang lipat, ban cadangan ukuran penuh, dan winch.
Pintu dan kap mesin juga terbuka. Skema warna kuning dan hitam-nya sangat menarik perhatian, apalagi saat berjejer di rak bersama model lain.
Galeri: Lego Technic Jeep Wrangler Rubicon
SUV ini berukuran tinggi 4,5 inci (12 sentimeter), panjang 9,5 inci (24 sentimeter), dan lebar 5,0 inci (13 sentimeter).
Apabila ingin memainkannya di lantai Anda, Lego Wrangler memiliki roda yang dapat dikemudikan dari tombol putar di bagian belakang.
Atur dan tumpuk beberapa buku--atau rintangan lain--untuk membuat jalur di mana Anda dapat menguji artikulasi roda suspensi fungsionalnya yang mengesankan.
“Jeep Wrangler adalah ikon di dunia off-road,” kata desainer Lego Technic, Lars Thygesen, .
“Rubicon memiliki banyak detail ikonik yang disukai penggemar 4x4 di seluruh dunia. Jadi, penting mengemas sebanyak mungkin fitur otentik dari kendaraan asli ke dalam replikanya.”
“Saya harap penggemar Lego dan pencinta kendaraan menikmati semua aspek, termasuk suspensi, winch, dan desain udara terbuka yang kami kembangkan bersama tim desain Jeep yang berbakat,” tambahnya.
Belakangan ini, Lego memang kerap mengeluarkan beberapa model replika berbau otomotif.
Ada mobil Ghostbusters Ecto-1 yang terdiri dari 2.352 piece, McLaren Senna yang memiliki 830 piece buat para penggemar supercar, dan Ferrari 488 GTE 1.677 piece.
Sumber: Jeep