Di belahan dunia sana, menjaga kebersihan mobil selama musim dingin bisa jadi tantangan yang sulit.

Suhu yang sangat menusuk, ditambah garam jalanan (road salt) yang konstan, membuat Anda hampir mustahil memiliki kendaraan yang bersih sepanjang musim.

Kecuali, Anda memiliki akses ke tempat pencucian mobil berpemanas, atau jika Anda cukup nyali bermain air di cuaca superdingin.

Jadi, apa yang terjadi jika Anda nekat mencuci Hummer H2 hitam pada suhu -40 derajat Celcius di luar ruangan? Nah, tim di Garage 54 punya jawabannya.

Bicara soal cuaca dingin, ada sesuatu yang istimewa tentang -40 derajat. Itu karena suhunya sama persis antara Fahrenheit maupun Celsius.

Keadaan yang sangat dingin tersebut berarti tidak ada tempat cuci mobil reguler yang buka. Sehingga, Garage 54 terpaksa mencuci Hummer di toko mereka.

Sebagai penggemar detail sejati, meriam busa bertekanan tinggi juga sudah disiapkan di lokasi.

Meriam busa ini memungkinkan sabun menutupi kendaraan secara merata, tanpa risiko menggores cat seperti halnya spons abrasif.

Ketika busa berwarna merah muda disemprotkan kepada Hummer dalam cuaca ekstrem ini, busa itu langsung membeku.

Hummer hitam berotot tersebut perlahan berubah menjadi gumpalan merah muda yang menonjol di jalanan Rusia yang tertutup es.

Tapi itu bukan hal buruk. Hummer berlapis busa merah muda tersebut bisa jadi cara kustomisasi baru bagi sang pemilik untuk menarik perhatian publik.

Ya, jika Anda tinggal di negara beriklim dingin, tak perlu repot-repot mengeluarkan biaya untuk lapisan kustom yang mahal. Cukup cari meriam busa, pilih warna sabun, dan tembakkan ke mobil.

Kembali ke Garage 54, setelah beberapa kali penyemprotan, Hummer H2 milik mereka menjadi gumpalan busa sangat tebal, bahkan tidak dapat dimasuki karena lapisan es yang menutupi.

Hummer tersebut bertransformasi menjadi karya seni unik yang membutuhkan penggalian cermat agar bisa dimasuki dan dikemudikan lagi.

Apa yang dilakukan Garage 54 ini adalah cara yang lucu untuk memanfaatkan situasi sulit seperti cuaca dingin ekstrem, dan bersenang-senang dengan kendaraan Anda.