Begitu banyak konten yang bertemakan soal Tesla, terkhusus Model 3 yang dianggap paling populer. Salah satunya yang diunggah oleh akun YouTube TechRax.

Mereka memutuskan untuk mencari tahu apa yang akan terjadi pada mobil listrik Tesla jika Anda menghancurkan layar tengah raksasa yang merupakan kendali utama mobil tersebut.

Memang, dasbor semua model Tesla sangat ringkas. Semua informasi dipusatkan di monitor itu yang menampung semua indikator.

Sebagai sesuatu yang baru, inovasi Tesla ini langsung mendapatkan tanggapan skeptis lantaran mengganti tombol dengan hanya sentuhan di monitor.

Hal baru itu dianggap mengganggu pengemudi yang tidak konsentrasi karena sibuk menyentuh monitor itu untuk mencari sesuatu.

Muncul pertanyaan dari banyak pihak, bagaimana jadinya jika monitor tengah itu rusak. Apa yang akan terjadi dengan Tesla Model 3 ini.

Jika menanti kapan rusaknya, mungkin video ini baru tayang tahun depan, untuk itu TechRax sengaja merusak monitor tersebut.

Lebih tepatnya dihancurkan karena prosesnya bukan sekadar dirusak hingga tak berfungsi tapi dibuat hingga tak berbentuk.

Mulai dari pukukan ringan, sedang, keras, hingga benar-benar pukulan yang sanggup meremukkan apa saja oleh tangan.

Tak cukup sampai di situ, monitor LED itu pun dicopot dari cangkangnya dengan serpihan yang mengotori interior mobil.

Semua itu dilakukan dalam kondisi Tesla Model 3 yang masih anyar ini berjalan di jalanan bebas hambatan.

Tesla Model 3
Tesla Model 3

Apa yang terjadi? Tak terjadi apa-apa. Tesla Model 3 tetap berjalan seperti biasanya. Tetap bisa menambah kecepatan atau mengerem dengan normal.

Memang, segalanya jadi buta karena monitor sudah hancur lebur. Lalu, mereka pun parkir di suatu tempat.

Pengujian dilakukan, mobil di-start dan masuk gigi mundur. Kembali, semuanya berfungsi seperti biasa.

Tesla Model 3 itu pun mundur dan maju melanjutkan perjalanan. Lalu, apakah pengendara akan benar-benar buta tanpa layar monitor tersebut.

2021 Model Tesla 3

Jawabanya tidak sama sekali. Pasalnya, segala kendali dan indikator mobil masih bisa diakses di telepon genggam dengan aplikasi khusus.

Termasuk mengunci pintu dan menghidupkan mobil. Indikator daya dan semua instrumen juga terlihat di handphone.

Lalu, TechRax membawa Tesla Model 3 ini ke bengkel resmi untuk melakukan penggantian monitor.

Ternyata, biayanya menurut dia tidak mahal, yaitu 1.447 dolar AS (sekitar Rp20,9 juta) dan semuanya pun berfungsi seperti semula lagi.