Penggemar 007 harus menunggu lama akibat pandemi Covid 19 yang berkepanjangan meski penantian itu sudah berakhir.

Film James Bond ke-25, No Time To Die pun dirilis pada September ini. Promo film itu pun dilakukan dengan dengan cara yang sangat unik.

Sebuah Aston Martin DB5 "Goldfinger" ditempatkan dalam kotak Corgi yang sangat besar. Corgi sendiri adalah  semacam die cast yang sudah ada sejak 1960-an.

Dalam No Time To Die, empat model ikonik Aston Martin dari masa lalu, sekarang, dan masa depan dapat disaksikan.

Kembalinya James Bond yang sangat dinanti ke bioskop menandai pertama kalinya empat model berbeda muncul dalam film 007.

Keempat mobil ikonik itu adalah Aston Martin DB5, Aston Martin V8 klasik, Aston Martin DBS, dan Aston Martin Valhalla, hypercar bermesin tengah masa depan.

Aston Martin DB5 Goldfinger Giant Corgi Box

Untuk merayakan kembalinya Aston Martin DB5 yang ikonik di film 007, Aston Martin dan Corgi juga meluncurkan replika ukuran penuh dari model Corgi DB5 asli tahun 1965.

Kotaknya memiliki panjang 5,66 meter, tinggi 2,7 meter dan kedalaman 2,7 meter berdiri di Dermaga Coaling di depan pembangkit listrik Battersea.

Terlihat jelas di dalam kotak itu ada Aston Martin DB5 Goldfinger Continuation Car, mobil andalan James Bond. Dipajang di sana hingga 1 Oktober 2021.

Aston Martin DB5 yang dipajang ini dilengkapi dengan berbagai perlengkapan khas James Bond saat beraksi. Salah satunya, pelat nomor yang bisa berputar.

Lalu, pelindung belakang antipeluru, roll bar depan, dan tentu saja senapan mesin. Ketiganya dapat yang dapat terlipat masuk.

Hanya 25 unit Aston Martin DB5 Goldfinger Continuation Cars yang diproduksi pada lebih dari 55 tahun setelah DB5 terakhir diluncurkan dari jalur perakitan di fasilitas manufaktur global di Newport Pagnell, Inggris.

Semua kendaraan baru adalah reproduksi otentik Aston Martin DB5 dari film, tersedia dalam satu warna eksterior, yaitu Silver Birch.

Aston Martin DB5 Goldfinger Giant Corgi Box

Corgi Toys adalah die-cast kenamaan di Inggris. Die-cast mengacu pada proses die-casting di mana timah cair, paduan seng atau plastik dituangkan ke dalam cetakan untuk membuat bentuk tertentu.

Apa yang dulunya hanya mainan sekarang sangat populer di pasar kolektor yang terus berkembang.

Die-cast Corgo Toys yang paling terkenal tidak dapat disangkal adalah Aston Martin DB5 James Bond yang pertama kali dirilis pada 1965.

Die cast Aston Martin DB5 dibuat dengan memakai nama Goldfinger, sesuai film di mana mobil ini jadi bintangnya. Langsung menjadi hit instan dan sangat populer.

Memenangkan Toy of the Year dan Best Boys Toy di National Association of Toy Retailers Awards pada tahun yang sama.

Model yang sangat populer ini harus direvisi berulang kali selama bertahun-tahun. Sampai saat ini, Corgi telah terjual lebih dari 20 juta keping di seluruh dunia.

Galeri: Aston Martin DB5 Goldfinger Raksasa