Drag race Toyota Yaris tidak terlalu menarik untuk ditulis. Tapi jika Anda menambah dua huruf di belakang merek itu, beda ceritanya. Ya, temuilah Toyota GR Yaris.
Mobil hatchback yang cukup keren ini selalu menjadi favorit sejak diluncurkan pada awal tahun ini.
Faktanya, Chris Harris, jurnalis otomotif pada kanal Youtube Top Gear, pernah memuji Toyota GR Yaris sebagai mobil yang sangat bagus sekaligus mengkritik Toyota Supra.
Menurut Chris Harris, saking bagusnya, Toyota GR Yaris tidak membutuhkan bantuan dari BMW seperti halnya Toyota Supra yang pembuatannya diilhami oleh BMW Z4.
Tapi seberapa bagus sih Toyota GR Yaris? Bagaimana jika ditandingkan dengan mobil sejenis, seperti hot hatcback Honda Civic Type R, meski sedikit lebih besar?
Galeri: Toyota GR Yaris 2020
Sebagai ilustrasi, kanal Youtube Carwow mendapatkan Toyota GR Yaris dan mengadunya dengan Honda Civic Type R pada drag race di lintasan basah.
Honda Civic Type R dengan latar belakang warna merah pada logonya, menghasilkan lebih banyak tenaga dari mesin empat pot turbocharged 2.0 liternya.
Mobil ini bisa menghasilkan hingga 316 tenaga kuda (235 kilowatt) dan torsi 295 pound-feet (400 Newton-meter). Dikirim ke roda depan melalui gearbox manual enam kecepatan.
Tapi, justru di situlah letak keunggulan Toyota GR Yaris dibanding Honda Civic Type R tersebut.
Meskipun memiliki mesin lebih kecil dengan satu silinder lebih sedikit, Toyota GR Yaris mengirimkan tenaga 257 hp (192 kW) dan torsi 266 lb-ft (360 Nm) untuk keempat roda.
Seperti yang Anda lihat pada video di atas, jalanannya basah sehingga traksi atau daya cengkeram sama pentingnya dengan tenaga. Terutama pada kondisi jalan seperti ini.
Sistem penggerak semua roda (AWD) Toyota GR Yaris jadi keunggulan besar dibanding pengaturan penggerak roda depan (FWD) Honda Civic Type R dalam hal traksi.
Ditambah fakta, bahwa Toyota GR Yaris secara signifikan memiliki bobot lebih ringan dibandingkan dengan lawannya itu.
Tapi, apakah itu cukup untuk mengalahkan mobil sport Honda Civic Type R yang lebih bertenaga? Saksikan video di atas untuk mencari tahu.
Sumber: Carwow (YouTube)