Persyaratan Euro 5 untuk semua produk otomotif di pasar Eropa membuat banyak pabrikan memproduksi model baru.

Meski ada juga yang tetap setia dengan model sebelumnya karena masih dianggap layak jual, tapi dengan melakukan penyegaran pada model tersebut.

Hal itu yang dilakukan Yamaha Eropa. Penggemar skuter di Eropa lumayan banyak. Karena itu Yamaha kemudian memperkenalkan TMAX dan XMAX dengan warna baru, abu-abu.

Yamaha hanya merilis warna abu-abu sebagai pilihan warna baru untuk tahun 2021.

TMAX Tech Max, XMAX 300 Tech Max, dan XMAX 125 Tech Max sekarang akan memiliki nuansa Power Grey yang tersedia sebagai opsi.

Pembeli XMAX 300 dan XMAX 125 juga dapat memilih abu-abu jika mereka mau.

2021 Yamaha TMAX - Right Side
2021 Yamaha XMAX

TMAX dilengkapi dengan mesin kembar paralel 560cc yang sudah memenuhi standar Euro 5.

Dilengkapi shocbreaker 41 mm USD, rem cakram depan 267 mm ganda dan rem cakram 282 mm belakang tunggal dengan ABS, kontrol traksi, dan dua mode pengendaraan.

Juga dibekali lampu LED dan kunci Smart Key, serta area penyimpanan bercahaya yang dapat menyimpan helm full face.

TMAX Tech Max menambahkan layar elektrik, cruise control, pegangan dan jok berpemanas, dan pilihan warna premium Power Grey untuk tahun 2021.

Untuk model XMAX, XMAX 300 dilengkapi dengan lampu LED dan sudah standar Euro 5. Model ini berkapasitas mesin 292 cc dengan kontrol traksi.

Juga tersedia Smart Key, area penyimpanan untuk dua helm full face, stopkontak 12V, rem cakram depan-belakang dengan ABS, serta opsi warna Icon Grey.

XMAX 300 Tech Max menambahkan banyak peningkatan kosmetik, termasuk jok mewah dengan jahitan yang kontras, alas kaki anodized, grafis warna, dan warna Power Grey.

Untuk model XMAX 125 mendapatkan mesin Blue Core 124 cc tunggal yang memenuhi standar Euro 5.

Berpenggerak katup variabel yang memberikan akselerasi yang lebih kuat sesuai Yamaha. Beratnya juga sekitar 9 kg lebih ringan dari versi sebelumnya.

Jarak sumbu roda lebih panjang, ground clearance lebih tinggi, dan peningkatan travel suspensi belakang. Juga menggunakan LED, dan kaca depan yang dapat disesuaikan posisinya.

Model ini juga dilengkapi kontrol traksi, Smart Key, penyimpanan dua helm full face, stopkontak 12V, serta rem cakram depan-belakang.