Menurut laporan CNBC, Tesla mengirim email kepada karyawannya bahwa produksi Model S dan Model X di Fremont, California akan ditutup untuk sementara mulai 24 Desember 2020 dan kembali pada 11 Januari 2021.

Katanya untuk liburan. Namun, jika dihitung jumlah libur itu selama 18 hari. Ini lebih lama dari biasanya. Berbeda dengan model 3 atau model Y.

Belum ada penjelasan secara rinci dibalik penutupan produksi sementara untuk kedua model tersebut.

InsideEVs memprediksi bahwa produksi Model 3 / Y akan didorong keras hingga akhir tahun ini, sementara lini Model S / X mungkin dilengkapi kembali untuk menangani semacam penyegaran.

S dan X tidak laku seperti pada masa lalu, terutama di Eropa. Perusahaan telah menaikkan harga dan memperpanjang masa inden. Itu kebalikan dari apa yang terjadi dengan harga Model 3 di Eropa - termasuk diskon terbaru di Jerman.

InsideEVs menduga bahwa kedua mobil akan mendapatkan peningkatan yang signifikan untuk menjadi lebih kompetitif (selain dari peningkatan konstan dan beberapa peningkatan spesifikasi selama bertahun-tahun).

Pada 2017 dan 2018, Tesla menjual sekitar 100.000 unit Model S / X per tahun, dan pada 2019 turun menjadi kurang dari 67.000 unit.

Selama kuartal III tahun 2020, penjualan hampir tidak melebihi 38.000 dan volume mulai sedikit rendah untuk dua model tersebut.

Meski ditutup sementara, pekerja di kedua model itu sudah mendapatkan upah selama sepekan ke depan, upah liburan, dan sebagian lainnya diperbantukan untuk bekerja bersama tim lainnya.

Memo tersebut juga menyatakan para pekerja bisa membantu pengiriman kendaraan kepada konsumen ketika produksi kedua model tersebut sedang ditunda.

Sementara itu analis otomotif Edward Niedermeyer sempat menyebutkan Tesla meminta pembebasan pajak kepada California pada 2015 untuk memproduksi 195.000 Model S dan Model X hingga 2021.

Tesla saat itu menyatakan akan memacu kapasitas produksi tambahan sekitar 118.000 Model S dan Model X setiap tahunnya.

Tesla sendiri memproyeksikan produksi mobil mampu menyentuh 77.000 Model S dan Model X tiap tahunnya.

Pada kuartal III 2020, Tesla memproduksi 145.000 kendaraan dan mengirimkan 139.300 mobil. Dari jumlah tersebut, Tesla hanya memproduksi 17.000 Model S dan X dan mengirimkan 15.200 kendaraan kedua tipe itu.

Saat ini, Tesla sedang membangun pabriknya di Austrin, Texas dan CEO Elon Musk mengancam bakal memindahkan semua pabriknya keluar dari California.

Ia mengonfirmasi bahwa sudah pindah rumah dari California ke Texas, sebuah langkah yang akan menghemat beban pajak hingga jutaan dolar.

Menanggapi kabar mengenai pengentian produksi Model S dan X, Tesla menolak untuk berkomentar.

Adapun berikut isi email penutupan sementara pabrik untuk model S dan X seperti yang dikutip dari transkrip CNBC:

"Perihal: Shutdown Hari Libur S / X

Hai tim,

Jalur SX akan ditutup untuk liburan mulai 24 Desember dan kembali 11 Januari.

Kami ingin Anda mengambil kesempatan untuk menyegarkan kembali atau menghabiskan waktu bersama keluarga Anda, jadi Tesla akan memberi Anda gaji sepekan penuh untuk pekan tanggal 4 Januari. Juga akan ada kesempatan berbayar terbatas bagi Anda untuk mendukung produksi lain atau menjadi sukarelawan untuk pengiriman selama beberapa waktu ini.

23 Desember - hari kerja terakhir sebelum penutupan

24-25 Desember - Liburan berbayar *

28-30 Desember - Cuti yang belum dibayar (dapat menggunakan PTO **), mendukung pengiriman atau produksi lain.

31 Desember-Jan. 1st - Liburan Berbayar *

4 - 8 Januari - Waktu libur dibayar (40 jam)

11 Januari - kembali bekerja

Jika Anda ingin menjadi sukarelawan untuk pengiriman pada 26 Desember - 31 Desember, atau mendukung produksi lain mulai 28 Desember - 30 Desember, silahkan gunakan survei di bawah ini untuk memberi tahu kami preferensi Anda. Kami akan melakukan yang terbaik untuk mengakomodasi permintaan Anda, tetapi preferensi tidak dijamin dan akan diberikan berdasarkan siapa cepat dia dapat. "