Sepertinya, hanya masalah waktu sebelum Mercedes-Benz akhirnya merilis Mercedes C-Class generasi W206 berikutnya.

Faktanya, kami telah melihat sebagian besar versi sedan dari Mercedes-Benz akhir-akhir ini. Sementara penampakan terbaru dari bentuk wagon terjadi awal bulan ini.

Kali ini, mata-mata kami berhasil memotret Mercedes-AMG C-Class wagon terbaru yang dipersiapkan untuk masa yang akan datang. Mobil ini terlihat saat diuji di jalan basah.

Berbeda dengan sedan, AMG C-Class wagon, atau model T seperti sebutan Mercedes, kali ini terlihat dibalut kamuflase secara penuh.

Meskipun, kami yakin ini adalah versi yang lebih mutakhir dari Mercedes kompak beratap panjang, melalui beberapa tanda yang terlihat pada foto dari mata-mata kami di bawah ini.

Galeri: Foto-foto Mercedes-AMG C43/C53 Wagon

Salah satu yang terbaru dari versi ini adalah seperangkat rotor rem yang lebih besar dan ditempatkan di dalam paduan dual-five-spoke.

Empat saluran pembuangan atau knalpot yang mengapit diffuser juga memberi tahu kami bahwa mobil ini adalah Mercedes- AMG.

Tetapi, ujung knalpot yang bulat juga menandakan mobil ini adalah C43 atau C53 yang kurang kuat.

Sebagai catatan, Mercedes-AMG C63 terbaru yang baru-baru ini juga kami ungkap lewat foto-foto bocoran dari mata-mata kami, menggunakan ujung knalpot persegi.

Terpenting, gril Panamericana adalah tanda yang paling jelas terlihat pada foto bocoran mobil ini.

Pihak Mercedes sepertinya berusaha menyembunyikan bumper depan yang sporty melalui bungkus kamuflase.

Namun, pemeriksaan kami secara lebih dekat menunjukkan sill sampingnya yang lebar, yang akan memberikan tampilan fasia depan yang lebih agresif.

Kami masih belum yakin apakah Mercedes-AMG ini akan dinamai C43 atau C53. Tapi, rumor yang beredar menyarankan pengaturan mild hybrid untuk mobil wagon ini.

Bahkan Mercedes-AMG C63 yang lebih bertenaga dilaporkan akan membawa powertrain hybrid, meskipun belum ada yang terkonfirmasi hingga saat ini.

Untuk model Mercedes C-Class standar diharapkan akan terungkap lebih cepat dalam waktu dekat ini.

Tetapi jangan berharap versi AMG akan terungkap saat peluncuran. Model go-fast ini diharapkan tiba nanti, kemungkinan besar pada paruh kedua tahun 2021.

Belum ada informasi terkait dapur pacu Mercedes-AMG C-Class wagon terbaru ini.

Sebagai perbandingan, Mercedes-AMG C63 dikabarkan menghasilkan hingga 503 hp (375 kW), dengan penambahan motor listrik ke mesin empat silinder.