Saat menyebut nama Peugeot, kita biasanya membayangkan mobil dan skuter — itulah yang paling terkenal dari merek Prancis.
Merek ini juga menghasilkan beberapa sepeda motor selama bertahun-tahun, sambil terus membangun reputasinya pada produk roda empat dan peralatan makan.
Ya, peralatan makan. Anda pasti tidak mengira jika cikal bakal Peugeot berawal sebagai produsen alat makan pada 1810.
Baru pada 1882, Peugeot memperkenalkan Le Grand Bi yaitu sepeda roda dua dengan roda depan yang besar.
Selanjutnya, pada 1889 Peugeot memamerkan produk kendaran roda tiga bermesin uap. Sejak saat itulah Peugeot mulai fokus di dunia otomotif.
Pada bulan Oktober 2019, raksasa India, Mahindra — perusahaan yang sama di belakang kebangkitan Jawa dan Royal Enfield — membeli seluruh divisi sepeda motor Peugeot.

Pembelian tersebut bertujuan untuk memperkenalkan tujuh model motor terbaru yang akan dirilis pada 2021 dan 2023.
Model pertama yang akan diluncurkan bisa jadi adalah sepeda motor berkapasitas kecil berdasarkan Konsep P2X.
Berdasar info dari laman Motociclismo, Presiden GAM Mario Minella mengatakan bahwa perusahaan distributor yang dipimpinnya bertanggung jawab untuk mengimpor produk Peugeot Motorcycles ke Italia.
Minella menjelaskan bahwa meski terjadi pandemi, rencana untuk mereposisi Peugeot Motorcycles di pasar global berkat branding dan desain baru tetap berjalan sesuai rencana.
Perusahaan berencana untuk mengadopsi citra yang lebih muda dan lebih agresif. Rencana tersebut juga mencakup pengenalan model GT yang dipersenjatai dengan mesin 300-400cc dan penerapan standar yang lebih tinggi.
Bagaimana dengan sepeda motor? Minella menjawab bahwa dari sudut pandang antusias, dia sangat berharap akan segera ada yang diperkenalkan.
Minella menjelaskan, sepeda motor konsep (P2X) yang diperkenalkan di Mondial de la Moto 2019 mendapat sambutan yang sangat baik.
Pabrikan mengembangkan platform sepeda motor 300 cc yang pada akhirnya juga bisa diubah menjadi model 125 cc dan 500 cc berdasarkan konsep yang diperkenalkan tahun lalu.
Sementara fokusnya akan berada di pasar Asia untuk motor ukuran kecil dan menengah, ia menambahkan bahwa platform baru akan dikembangkan untuk semua pasar.
Minella tidak menyampaikan kapan hal tersebut akan dieksekusi. Namun, kami berharap sepeda motor Peugeot baru akan segera muncul.
Sumber: Motociclismo