McLaren 720S Spider telah membuktikan dirinya sebagai lawan yang tangguh bagi para pesaingnya di jalur drag race.

Balapan drag race berhasil mereka menangkan berkali-kali melawan pesaing yang setara. McLaren 720S selalu tampil konsisten dan memukau saat melaju di lintasan.

Bagaimanapun, tenaga kuda dan torsi hanya akan memberi kompensasi kepada siapa pun yang berada di belakang kemudi. Tergantung bagaimana pengemudi memanfaatkannya.

Video drag race terbaru dari Lovecars menunjukkan apa yang terjadi jika McLaren 720S ini sedikit terlalu lambat dari garis start saat berhadapan dengan McLaren 620R.

Di atas kertas, McLaren 720S lebih bertenaga, sedangkan McLaren 620R lebih ringan sehingga lebih mudah untuk melaju kencang.

McLaren 720S menggunakan mesin V8 4.0 liter twin-turbocharged, menghasilkan 720 tenaga kuda (536 kilowatt) dan torsi 567 pound-feet (770 Newton-meter).

Sebaliknya McLaren 620R memiliki mesin 3,8 liter twin-turbocharged yang lebih kecil dan menghasilkan tenaga 620 hp (462 kW) serta torsi 457 lb-ft (620 Newton-meter).

Dari sisi bobot, McLaren 620R lebih ringan sekitar 80 kilogram (176 pon) daripada saudaranya itu.

Pihak McLaren sendiri mengklaim kedua mobilnya ini memiliki akselerasi nol hingga 62 mil per jam (100 kilometer per jam) yang sama yaitu 2,9 detik.

Galeri: McLaren 620R 2020

Perlombaan drag race ini dimulai dengan McLaren 620R mendapatkan sedikit keunggulan tepat saat bendera start diturunkan.

Pengemudi Mclaren 720S agak lambat bereaksi, sehingga memberikan McLaren 620R keunggulan yang signifikan.

McLaren 620R kemudian menarik diri sebelum McLaren 720S mulai menutup celah. Namun, tidak ada cukup aspal tersisa bagi sang Spider untuk melewati McLaren 620R.

Alhasil, McLaren 620R mengalahkan McLaren 720S, melintasi garis finis seperempat mil terlebih dahulu dengan waktu 11,37 detik pada 133,2 mil/jam (214,2 kilometer/jam).

Sedangkan McLaren 720S finis dengan catatan waktu 11,49 detik pada 132,5 mil/jam (213,23 kilometer/jam).

Awal McLaren 620R yang lebih baik terlihat dalam akselerasi 0-62 mil/jam, dengan McLaren 620R mencapai 0,1 detik lebih cepat daripada McLaren 720S (3,95 detik versus 3,96 detik).

Padahal, McLaren 720S sudah mengantongi berbagai kemenangan drag race yang begitu banyak jumlahnya.

Bagaimanapun, mesin McLaren hanyalah salah satu bagian dari formula kemenangannya. Pengemudi yang cepat, cerdas, dan cekatan di belakang kemudi juga dibutuhkan.