Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) harus menunda jadwal karena pandemi Covid-19. Meski demikian, Gabungan Industri Kendaraaan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) terus melakukan upaya agar industri otomotif kembali bangkit.

Bekerja sama dengan Seven Event, GAIKINDO memperkenalkan aplikasi digital GIIAS Auto360.

Ketua umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi mengatakan GIIAS Auto360 diharapkan akan memberikan solusi baru bagi seluruh industri otomotif.

“Dengan dibangunnya aplikasi digital khusus untuk industri otomotif Indonesia diharapkan akan menjadi kendaraan baru bagi pemain industri untuk menggapai konsumen," kata Yohannes Nangoi dalam keterangan resminya.

"Dan tentu diharapkan akan memberikan yang terbaru dari industri otomotif untuk masyarakat,” ia menambahkan.

GIIAS Auto360 merupakan gabungan tiga segmen utama yakni fitur pameran otomotif digital, marketplace, dan news industry update.

Rizwan Alamsjah selaku Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO, GIIAS Auto360 hadir sebagai upaya beradaptasi pada kondisi terkini, serta mengantisipasi kebutuhan peserta pameran GIIAS yang makin berkembang.

"Sebagai upaya bangkit, GAIKINDO memperkenalkan inovasi terbaru, yakni sebuah aplikasi digital yang dapat memberikan solusi optimal dalam memenuhi semua kebutuhan produk dan jasa otomotif masyarakat Indonesia,” kata Rizwan.

GIIAS Auto360 baru bisa diakses publik pada Juli 2021, aplikasi ini merupakan pameran otomotif GIIAS.

Agus Riyadi, Project Director Seven Event, yang ditunjuk GAIKINDO sebagai pelaksana dalam penyelenggaraan pameran dan aplikasi digital GIIAS Auto360 mengatakan aplikasi ini juga menggandeng merek-merek otomotif resmi yang juga hadir pada pameran GIIAS.

"Menjadikan GIIAS Auto360 aplikasi penjualan otomotif yang aman dan terpercaya," katanya.

Ia juga menjelaskan bahwa saat ini aplikasi GIIAS Auto360 dalam proses persiapan untuk para merchant.

“Saat ini proses pedaftaran merchant sedang berlangsung, dan terbuka bagi perusahan otomotif yang ingin bergabung, untuk membuka peluang baru," ujarnya.

"Agar maksimal, aplikasi GIIAS Auto360 juga masih dalam proses penyempurnaan untuk memenuhi semua kebutuhan otomotif publik pada satu bulan menjelang pelaksanaan GIIAS 2021,” kata Agus.

GIIAS Auto360 juga memiliki banyak fitur yang ditawarkan, untuk memudahkan para konsumen.

Dengan dukungan penuh dari seluruh peserta pameran GIIAS, variasi mobil pada GIIAS Auto360 adalah yang terlengkap. Ada puluhan merek yang akan menawarkan produk unggulannya.

"Aplikasi ini juga memungkinkan konsumen melihat fitur dan spesifikasi pada tiap merek, jenis, dan tipe mobil secara lengkap, jadi makin yakin sebelum menjatuhkan pilihan membeli,” kata Agus.