Pada era modern, di mana dunia sangat terhubung, operasi jarak jauh dan terpencil tak boleh putus dari jaringan.

Berkat Nomad GCS, organisasi di seluruh dunia kini dapat membeli dan menjalankan basis seluler kokoh yang fokus pada konektivitas, saat menjalankan operasi di medan paling sulit sekalipun.

Platform media mobile pesanan ini punya kemampuan tak tertandingi dalam menghubungkan operasi jarak jauh dengan pusat komunikasi.

Kita sekarang menikmati level konektivitas yang memungkinkan manajemen operasi global yang efisien.

Ketika ada potensi bahaya, konektivitas tersebut berganti peran dari kemewahan jadi kebutuhan, demi menjaga keamanan dunia.

Saat bencana melanda kawasan terpencil, misalnya, konektivitas akan tetap ada, tapi jadi lebih sulit untuk dicapai.

Di sinilah tim terampil dari Nomad GCS unjuk gigi. Mereka didekati oleh pelanggan yang butuh kendaraan komando all-in-one yang tangguh untuk berkomunikasi dengan rekan di lokasi terpencil.

Permintaan tersebut jadi alasan perusahaan asal Amerika Serikat itu merakit lineup Nomad Tactical Command Vehicle.

Berbasis Ford F-350, Nomad Tactical Command Vehicle dibuat untuk memenuhi kebutuhan pelanggan tertentu dan melayani berbagai industri.

Menambahkan perangkat komunikasi khusus macam parabola, antena radio yang bisa diperpanjang, dan banyak lagi, memungkinkan tim menggunakan truk ini sebagai sarana komunikasi agar tetap terhubung.

Demi memastikan truk mereka bisa dibawa ke mana saja, teknisi di Nomad GCS bekerja menambahkan suspensi off-road Fox baru, pelindung eksterior, serta roda dan ban yang juga berfokus buat off-road.

Selain itu, ada pula derek yang tersedia jika Anda sedang sial dan terjebak saat off-road.

Ketika sudah mencapai tujuan, truk dapat kembali diratakan berkat sistem leveling tiang otomatis yang memberi Anda basis solid untuk bekerja.

Kita mungkin tidak butuh truk macam ini di jalanan. Namun, sangat menarik melihat fleksibilitas platform truk bikinan Ford dan bagaimana cara mereka memenuhi kebutuhan unik tersebut.

Kendaraan kokoh ini dapat menyelematkan nyawa dan menjaga kemanan warga di seluruh dunia. Dua hal ini saja sudah cukup menjadikannya sebagai produk yang sangat menarik diketahui.