Pada 1999, Mercedes memperkenalkan SL73 AMG yang dibekali mesin 7,3 liter - sesuai dengan papan namanya.

Roadster V12 dari seri R129 itu merupakan produk terkuat dari pabrikan Affalterbach saat peluncurannya, menawarkan 518 daya kuda (386 kilowatt) dan torsi 553 pound-feet (750 Newton-meter).

Melompat ke 2021, Mercedes bakal membangkitkan kembali nama legendaris "73" untuk keluarga baru AMG berperforma tinggi.

Perusahaan Jerman itu sudah mengamankan merek dagang beberapa model baru "73" pada Februari 2018, dan tampaknya salah satu dari mereka akan hadir sebagai mobil produksi dalam waktu dekat.

Autocar mengklaim tahu beberapa tentang era baru papan nama 73 Mercedes, termasuk pemakaian suffix "e" pada monikernya.

Galeri: Mercedes SL 73 AMG

Semua model 73e akan berbagi mesin V8 4,0 liter twin-turbo dengan sebuah motor listrik. Setup ini diyakini sebagian besar dipinjam dari crossover Mercedes EQC tanpa emisi dan van EQV.

E-motor tersebut kabarnya akan menghasilkan tenaga 201 daya kuda (150 kW) dan torsi instan 268 lb-ft (363 Nm).

Dikombinasikan dengan mesin delapan silinder konvensional, mobil Mercedes-AMG 73e akan menyemburkan "kekuatan dan torsi yang sebelumnya tidak tercapai."

Faktanya, kami mendengar mobil itu akan "setidaknya menyamai" tenaga 805 dk milik AMG GT Concept yang diperkenalkan pada Geneva Motor Show 2017.

Torsi gabungannya diyakini bakal membuat Anda tercengang, dengan majalah Inggris tersebut mengklaim AMG yang dialiri listrik bisa mencapai 740 lb-ft (1.003 Nm).

Galeri: Mercedes-AMG GT73e Spy Shots

GT73e bakal menjadi yang pertama membuka selubung dan menawarkan akselerasi sangat cepat, dengan melesat hingga 62 mil/jam (100 km/jam) dalam waktu kurang dari tiga detik.

Kecepatan maksimalnya diprediksi akan lebih dari 200 mil/jam (322 km/jam).

Saingan Porsche Panamera Turbo S E-Hybrid itu akan diikuti oleh AMG S73e berdasarkan S-Class terbaru.

Selain itu, ada juga AMG SL73e sebagai penerus yang layak untuk roadster berkecepatan 186 mil/jam (300 km/jam) dari lebih dari dua dekade lalu.

Laporan Autocar selanjutnya mengatakan bahwa mobil performa baru AMG akan memiliki mode listrik. Dalam hal ini, mereka akan murni berpenggerak roda belakang.

Diyakini bahwa setup plug-in hybrid serupa akan dipasang pada C63e baru, tetapi dengan mesin 2,0 liter empat silinder yang lebih kecil daripada V8. Total output diharapkan melampaui 500 dk.

Sebagai catatan, "G73" dan "GLS 73" juga ada di antara merek dagang yang didaftarkan oleh Mercedes tiga tahun lalu.

Namun, tidak jelas apakah off-roader boxy dan SUV mewah berukuran penuh tersebut juga akan mendapatkan powertrain hybrid 805 dk.

Untuk saat ini, sepertinya hanya GT73e, S73e, dan SL73e saja masuk dalam rencana. Trio ini akan mewakili AMG paling kuat yang pernah dibuat - di samping hypercar One tentunya.

Galeri: Mercedes-AMG GT 73e