Walter Rohrl telah menjalani uji kemampuan Porsche Cayenne terbaru yang wujudnya masih disamarkan.

Juara Reli Dunia dua kali dan Brand Ambassador Porsche menyelesaikan banyak uji lap memakai SUV performa tinggi di sirkuit Grand Prix Hockenheimring.

Dalam penilaiannya tentang dinamika berkendara, dia menggambarkan Porsche Cayenne terbaru sebagai lompatan besar ke depan.

Bahkan, masih menurutnya, Porsche Cayenne ini telah mengubah arti istilah SUV menjadi jauh lebih ke arah mobil performa.

Meski demikian, ada pakem Porsche Cayenne yang tetap dipertahankan sejak awal kemunculannya pada 2002.

Salah satunya adalah keandalan Porsche Cayenne saat digunakan untuk pemakaian sehari-hari dengan kondisi yang selalu berbeda.

Namun, ada satu tonggak penting dalam sejarah perjalanan Porsche Cayenne. Pada 2006, Cayenne Turbo S pertama, yang memiliki output tenaga luar biasa, yaitu 521 daya kuda.

Ini terbilang besar untuk masa itu dan  model GTS yang secara khusus dibuat untuk kesan sporty dirilis pada 2007.

“Mereka adalah kendaraan off-road yang dapat dikendarai seperti mobil sport. Demikianlah sensasi itu dirasakan,” kata Walter Rohrl.

Saat ini, Porsche Cayenne terbaru ini sedang menjalani pengujian akhir dan pengoptimalan sebagai bagian dari pengembangan kematangan produk.

Porsche bertujuan untuk sekali lagi menggarisbawahi klaimnya atas kinerja terbaik di kelasnya.

Fokus untuk bidang ini adalah pada performa on-road yang luar biasa tanpa mengabaikan kenyamanan berkendara dan kegunaan sehari-hari.

Mobil yang diuji Walter Rohr ini berbasis pada Cayenne Turbo Coupe saat ini tapi telah dirancang dan dikembangkan dengan lebih cermat.

Tujuannya untuk memberikan yang terbaik dalam hal dinamika longitudinal dan lateral yang selalu jadi ciri khas Porsche.

Semuanya Disetel untuk Performa

Sistem stabilisasi aktif Porsche Dynamic Chassis Control memberikan kontribusi besar pada handling Porsche Cayenne terbaru ini.

Tentunya dengan pengaturan baru yang berorientasi pada kinerja, bersamaan dengan sejumlah peningkatan lain untuk semua sasis dan sistem kontrol.

“PDCC selalu menjaga keseimbangan bodi bahkan selama di tikungan cepat,” ujar test driver Porsche Lars Kern yang telah mengiringi pengembangan model performa tinggi sejak awal.

Handling secara keseluruhan juga ditingkatkan dengan bagian depan mobil yang diubah secara menyeluruh.

“Dibandingkan dengan Porsche Cayenne Turbo Coupe, pelek depan sekarang lebih lebar setengah inci.

“Camber negatif telah ditingkatkan 0,45 derajat untuk menyediakan area kontak yang lebih besar untuk 22 inci pelek sport baru yang dikembangkan khusus untuk model ini.”

Meskipun visual highlight dari Porsche Cayenne baru sebagian besar masih tersembunyi di balik kamuflase hitam, Walter Rohrl sudah bisa mendapatkan kesan mendalam.

Utamanya tentang potensi dinamika berkendara yang luar biasa dari Porsche Cayenne terbaru.