Hanya tiga yang akan diproduksi, semuanya terinspirasi oleh salah satu Aston Martin pertama yang pernah ada.

Kita berbicara tentang edisi khusus Aston Martin Vantage yang memberikan penghormatan kepada Aston Martin A3.

Aston Martin A3 adalah salah satu dari lima prototipe praproduksi dari perusahaan Inggris yang kini telah berusia 100 tahun.

Aston Martin Vantage Roadster A3

Tiga Spesimen

Tiga spesimen, ditugaskan oleh dealer Inggris HVM. Ini dealer tertua yang berhubungan dengan pabrikan Aston Martin.

Semuanya dalam dibuat dengan bodi Roadster dan telah dirancang oleh divisi Q Aston Martin, departemen yang didedikasikan untuk proyek-proyek khusus merek.

Aston Martin Vantage Roadster A3 dikenali dari bodi dan grilnya yang serba hitam. Memakai pelek berukuran 20 inci yang juga berwarna gelap.

Dengan begitu, kaliper rem berwarna perunggu dapat dilihat sekilas. Skema warna yang sama ditemukan di kompartemen penumpang. Terbuat dengan jok kulit hitam dan detail perunggu di dasbor.

Interiornya juga menampilkan beberapa referensi ke masa lalu seperti logo Aston Martin pertama dan plakat logam dengan tulisan No.3.

Ini referensi yang jelas merujuk pada nenek moyang supercar yang sekarang jadi mobil ikon, yaitu Aston Martin Vantage.

Aston Martin Vantage Roadster A3

Mesinnya masih tetap sama dengan Aston Martin Vantage yang saat ini ada. Aston Martin Vantage Roadster A3 masih diperkuat oleh mesin V8 510 daya kuda.

Mesin itu dikembangkan oleh Mercedes-AMG yang mampu mencapai kecepatan tertinggi 314 km/jam dan menghasilkan akselerasi 0-100 km/jam dalam 3,6 detik.

Sasis Nomor 3

Aston Martin dengan nomor sasis 3, umumnya dikenal sebagai A3 adalah sasis ketiga dari lima prototipe yang keluar dari pabrik Abingdon Road di Kensington, London.

Setelah lima kreasi pertama ini, sejarah Aston Martin pun dimulai dengan produksi model pertama mereka.

Aston Martin A3 pada foto ini jadi salah satu yang telah direstorasi secara menyeluruh oleh spesialis Ecurie Bertelli dan dipajang di koleksi museum Aston Martin Heritage Trust.

Aston Martin Vantage Roadster A3

Aston Martin A3 ini dilengkapi dengan mesin 1,5 liter 4 silinder dengan kekuatan hanya 11 daya kuda.

Secara logis tidak ada hubungannya dengan kekuatan supercar saat ini. Namun, tetap saja Aston Martin Vantage yang ikonik ini berasal dari Aston Martin A3 itu.

Artinya, Aston Martin A3 adalah nenek moyang supercar pabrikan, salah satunya Aston Martin Vantage.

Galeri: Aston Martin Vantage Roadster A3