Porsche Macan 2022 akhirnya hadir. Berkat sejumlah foto mata-mata dan informasi soal performa, kita tidak menemukan banyak kejutan.

Namun, kami punya semua detail tentang apa yang baru, apa yang hilang, dan berapa biaya untuk memboyong crossover berorientasi performa ini ke garasi Anda.

Kabar terbesar jelas hilangnya trim Turbo. Tapi, tak perlu khawatir soal tenaga.

Macan level tertinggi sekarang adalah GTS, dan dia dibekali mesin V6 2,9 liter twin-turbocharged yang digunakan pada Turbo, menghasilkan 434 daya kuda (324 kilowatt).

Jika memasang Paket Sport Chrono opsional, Porsche mengatakan mobil itu bisa mencapai 60 mil/jam (96 km/jam) dalam 4,1 detik. Sementara kecepatan rata-rata berada di 169 mil/jam (271 km/jam).

Itu lebih cepat 2 mil/jam dari Turbo, jadi jelas bahwa tidak ada kinerja yang hilang dalam transisi ini.

Galeri: Porsche Macan 2022

Faktanya, performa untuk semua level trim Macan sudah dinaikkan.

Mesin empat silinder 2,0 liter turbocharged milik Macan standar meningkat menjadi 261 dk (195 kW) dan 295 pound-feet (400 Newton-meter), sedangkan Macan S mengambil alih posisi GTS tahun lalu.

Artinya, versi 375 dk (280 kW) dari unit V6 yang ditingkatkan berada di bawah kapnya, dan semua Macan menggerakkan semua roda melalui transmisi PDK kopling ganda tujuh kecepatan.

Item standar tambahan pada GTS termasuk Porsche Surface Coated Brakes, suspensi udara adaptif dengan ride height yang lebih rendah, dan suspensi yang 15 persen lebih kaku dibandingkan GTS sebelumnya.

Opsional untuk GTS ada paket sport yang mencakup kebutuhan performa, seperti Sport Chrono Package dan Porsche Torque Vectoring Plus, dan banyak pilihan menarik lainnya.

Kaca spion Sport Design diselimuti warna hitam mengkilap, velg GT Design 21 inci dibalut ban performa tinggi, ada jok sport 18-arah di dalam, dan masih banyak lagi warna hitam yang ditemukan pada side skits serta fasia depan-belakang.

Galeri: Porsche Macan 2022 GTS Sport Package

Berbicara tentang fasia, Anda akan menemukan pembaruan visual minor. Misalnya, fasia depan mendapatkan air intake terintegrasi dan trim depan sewarna bodi.

Kemudian, tiga ventilasi sempit di bagian bawah fasia sekarang menyatu menjadi strip kontinu, sementara seluruh wajah terlihat sedikit lebih boxy dan simetris.

Bilah samping yang menonjol memiliki tekstur berbeda, yang disebut Porsche mirip dengan elemen 3D. Fasia belakang memiliki diffuser hitam yang membentang ke atas.

Lampu depan LED adalah standar, dan Porsche mengatakan ada tak kurang dari tujuh desain velg baru untuk dipilih, mulai dari ukuran 19 inci atau 21 inci, tergantung pada tingkat trim.

Pembaruan untuk interior juga sama halusnya.

Konsol tengah yang didesain ulang adalah perubahan utama, menawarkan elemen haptic untuk tampilan yang lebih bersih sekaligus menawarkan lebih banyak penyimpanan.

Tongkat persneling yang lebih pendek memanjang dari konsol, dan pengemudi mendapatkan setir baru yang diadopsi dari 911.

Pada bagian tengah, Anda akan menemukan layar sentuh 10,9 inci dan jam analog standar.

Serangkaian fitur driver-assist dan sistem keselamatan, seperti park assist, lane-keep assist, dan lainnya juga tersedia.

Soal harga, Porsche mengatakan Macan 2022 standar dibanderol mulai dari 54.900 dolar AS (Rp799,3 juta). Macan S memiliki harga 65.400 (Rp952,1 juta), sedangkan GTS flagship 79.000 dolar AS (Rp1,15 miliar).

Biaya pengiriman 1.350 dolar AS adalah tambahan untuk seluruh trim, dan mereka mencapai dealer pada awal 2022.

Galeri: Porsche Taycan 2021