Ford Mustang Mach-E sekarang lebih menggoda bagi pelanggan di Cina karena Ford telah meluncurkan versi RWD SE Long Range dengan harga bersubsidi.
Kini, Ford Mustang Mach-E RWD SE Long Range dibanderol 282 ribu yuan (sekitar Rp631,8 juta) dan ini sudah termasuk subsidi.
Ada peraturan di Cina bahwa mobil listrik murni akan mendapat subsidi dari pemerintah asal harganya di bawah 300 ribu yuan (sekitar Rp672 juta).
Dengan nilai subsidinya antara 14 ribu hingga 16 ribu yuan. Dengan demikian, banderol Ford Mustang Mach-E RWD SE Long Range pastilah tak sampai 300 ribu yuan sebelum subsidi.
Total, ada lima varian Ford Mustang Mach-E yang masuk ke pasar Cina tapi hanya dua yang dapat subsidi.
Satu lagi adalah Ford Mustang Mach-E RWD Standard Range dengan banderol 265 ribu yuan (sekitar Rp593,7 juta) dan sudah termasuk subsidi.
Ford sendiri mulai menerima pesanan untuk empat varian awal Mach-E di China pada April 2021.
Varian itu adalah Standard Range RWD, Extended Range RWD, Extended Range AWD, dan GT First Edition.
Galeri: Ford Mustang Mach-E Long Range Spesifikasi Cina
Spesifikasi Teknis
Untuk spesifikasi teknis, Ford Mustang Mach-E RWD SE Long Range menawarkan jangkauan maksimal 619 kilometer.
Jauh lebih panjang dibandingkan dengan varian dasar Standard Range RWD yang berada di jarak tempuh 513 kilometer.
Dua ukuran jarak itu berdasarkan siklus uji CLTC di Cina. Lebih lanjut, Ford pun mengatakan ada keunggulan lain dari varian SE Long Range ini.
Adalah tambahan tenaga sebesar 31 daya kuda dari total output karena mengemas powertrain dan sistem baterai yang sama dari model Extended Range RWD.
Total tenaganya jadi 300 daya kuda dan torsi 430 Nm dari satu motor sinkron magnet permanen. Ini memungkinkan sprint nol hingga 100 km/jam di bawah 7 detik.
Namun, ukuran baterai tidak dikomunikasikan secara resmi, tetapi diyakini setara dengan yang dijual di pasar Amerika Serikat, yaitu berkapasitas 88 kWh.
Untuk Ford Mustang Mach-E RWD SE Long Range pesanannya akan segera dibuka dengan pengiriman dijadwalkan pada akhir 2021.
Menariknya, rilis varian Mach-E terbaru ini datang hanya beberapa minggu setelah Tesla mengumumkan harga yang lebih rendah.
Adalah harga Tesla Model Y di Cina yang diturunkan agar memenuhi syarat untuk mendapatkan subsidi yang sama.