Masa depan Acura NSX di jagat otomotif mungkin tidak sesuram seperti kelihatannya.
Memang, model generasi kedua coupe tersebut hampir dipastikan mendekati pensiun, dengan varian Type S sebagai salam perpisahan.
Namun, Wakil Presiden sekaligus Brand Officer Acura, Jon Ikeda, mengisyaratkan bahwa ini bukanlah akhir dari NSX.
"Jika Anda sadari, kami membuat NSX ketika ada sesuatu yang ingin kami tonjolkan. Generasi pertama adalah mesin bensin. Gen kedua adalah hybrid. Nantinya akan ada yang lain lagi," kata Ikeda kepada The Drive.
Sang petinggi enggan mengonfirmasi bahwa model bakal menjadi EV sepenuhnya. Tetapi, dia tampak tersenyum ketika ditanya soal itu.
Galeri: Acura Advanced Sports Car Concept
Ikeda mengakui bahwa NSX generasi kedua tidak sukses secara finansial. Namun, model itu memberi kontribusi lain untuk perusahaan.
Mengembangkan NSX, katanya, memungkinkan sang automaker untuk mendapat pemahaman lebih baik dalam menciptakan kendaraan listrik yang menyenangkan untuk dikendarai.
Ikeda tidak memberikan rincian lain tentang apa yang bisa kita harapkan dari NSX generasi ketiga.
Waktu untuk kedatangannya pun masih merupakan misteri. Tetapi, sepertinya peluncuran perdana baru bisa terjadi bertahun-tahun lagi.
Acura membutuhkan waktu 16 tahun untuk menghidupkan kembali NSX, usai menghentikan supercar itu pada 2005. Dan, model barunya mencapai pasar pada 2016.
Mempertimbangkan hal ini, Anda tidak perlu berharap terlalu banyak untuk berita-berita tentang sampel generasi ketiga.
Acura sempat berusaha untuk menghidupkan kembali NSX melalui Advanced Sports Car Concept (ditampilkan di galeri dan gambar utama), yang memulai debut pada 2007.
Selama bertahun-tahun, sejumlah spekulasi pun muncul soal pengembangan konsep tersebut menjadi kendaraan produksi. Namun, pada akhirnya rencana mereka menguap.
Mobil balap Honda HSV-010 GT untuk seri Super GT di Jepang merupakan petunjuk tentang apa yang mungkin hadir di dunia.
Acura tidak memiliki kendaraan listrik dalam jajaran mereka saat ini. Satu-satunya yang sedang dipersiapkan adalah Honda Prologue versi Acura.
Namun, versi yang lebih mewah tidak akan hadir hingga akhir 2024.
Kedua EV tersebut akan memakai platform Ultium General Motors dan menggunakan baterai dari GM.
Galeri: Acura NSX Type S 2022
Sumber: The Drive