Setelah sekian banyak rumor dan janji, Lotus akhirnya mengumumkan empat kendaraan listrik baru yang direncanakan meluncur sampai 2026.
Deretan model baru tersebut merupakan bagian dari strategi perusahaan yang disebut Vision80, mengawali transformasi Lotus menjadi brand EV global jelang anniversary ke-80 pada 2028.
Produk pertama yang akan bergabung dengan hypercar Evija dan Emira (sports car bertenaga pembakaran terakhir dari perusahaan) adalah SUV tanpa emisi.
Dia akan didukung oleh platform baru, dan dijual sebagai “kendaraan untuk gaya hidup premium.”
SUV listrik itu akan debut tahun depan, dan akan didasarkan kepada arsitektur Lotus Premium - satu dari empat platform yang diumumkan pabrikan asal Inggris itu pada April lalu.
Galeri: Teaser Lineup EV Lotus
Tak banyak lagi yang diketahui tentang model high-riding baru ini.
Namun, Lotus menjanjikan kemampuan akselerasi dari posisi diam hingga 60 mil/jam (96 km/jam) dalam waktu kurang dari tiga detik.
Energi listrik untuk powertrain EV akan disediakan oleh paket baterai 92-120 kWh, dan kendaraan itu juga akan menggunakan “sistem charging EV berkecepatan tinggi paling canggih di industri, dengan tegangan 800 volt.”
Setelah meluncurkan SUV produksi pertama dari perusahaan, Lotus juga akan merilis coupe empat pintu serba listrik pada 2023, diikuti SUV yang lebih besar, tahun berikutnya.
Sports car all-electric anyar bakal debut pada 2026, melengkapi jajaran EV brand tersebut, lima tahun dari sekarang.
Demi mendongkrak strategi mereka, Lotus telah memperluas operasi dengan membangun kantor pusat baru di Wuhan, Cina.
Markas yang disebut Lotus Technology itu akan selesai pada 2024, dan pabrik baru akan muncul di lokasi yang sama, akhir tahun ini.
Sang automaker dengan bangga mengumumkan bahwa pabrik baru mereka akan memiliki intelligent test track terintegrasi, di mana kendaraan diangkut oleh kendaraan otonom.
“Mengubah Lotus dari pabrikan sports car Inggris menjadi perusahaan mobil performa global selalu menjadi inti dari Vision80,” ujar Managing Director Lotus, Matt Windle.
“Peluncuran Lotus Technology adalah tonggak utama dalam perjalanan kami mewujudkan strategi, sembari berpegang kepada prinsip-prinsip Lotus yang tak tergoyahkan, soal kinerja murni, efisiensi, kesuksesan motorsport dan - di atas segalanya - motto 'For the Drivers'."
Galeri: Lotus Emira 2022
Sumber: Lotus