Ford baru saja memperkenalkan varian Ranger Splash, dan mengatakan bahwa lebih dari 80 persen pelanggan suka melakukan kustomisasi untuk pickup mereka.

Jadi, tidak mengherankan apabila banyak pula tuner yang menawarkan jasa modifikasi truk.

Saat ini, salah satu perusahaan yang punya reputasi cukup baik dalam membangun pickup tangguh, muncul dengan penawaran segar.

Mereka adalah Arctic Trucks, yang baru saja menyelesaikan build pickup berdasarkan Isuzu D-Max anyar. Truk gagah itu diberi nama AT35.

Arctic Trucks telah memperkuat sasis, menambahkan suspensi Bilstein Performance, kemudian mendudukannya di atas velg 35 inci yang dibalut ban segala medan.

Hasilnya adalah truk yang tampak bengis, dan akan membuat para off-roader rival menghadapi tantangan serius.

Sederet item ekstra memberi truk tersebut penampilan yang lebih tangguh, meskipun suar fender yang lebih lebar akan lebih menonjolkan auranya.

Sidestep dari Arctic Trucks kian memudahkan penumpang untuk keluar-masuk dari truk.

Galeri: Isuzu DMax Arctic Trucks AT35

Pada bagian dalam, sang tuner menambahkan sandaran kepala dan sill cover bermerek serta alas lantai Arctic Trucks di atas interior kulit.

Truk ini hadir dengan segudang teknologi, termasuk Apple CarPlay dan Android Auto, konektivitas Bluetooth, port HDMI, sound system delapan speaker dengan subwoofer, juga layar sentuh infotainment 9,0 inci.

Kemudian ada teknologi keselamatan seperti pengenalan rambu lalu lintas, penjagaan jalur darurat, kamera belakang, sensor parkir, peringatan tabrakan depan, pengereman darurat otonom, dan banyak lagi.

D-Max AT35 dibangun atas kerja sama Arctic Trucks dan Isuzu UK.

Pickup ini hanya ditawarkan dengan satu powertrain di pasaran, yakni turbodiesel 1,9 liter yang menghasilkan 162 daya kuda (121 kilowatt) dan 266 pound-feet (360 Newton-meter) torsi.

Unit tersebut berpasangan dengan gearbox manual enam kecepatan standar atau otomatis enam kecepatan opsional.

Truk ini diharapkan mulai dijual pada Hari Valentine tahun depan, 14 Februari 2022.

Dia tak tersedia di negara seperti Amerika Serikat (AS). Tetapi paket upgrade dan tampilan sangar AT35 terasa cocok dengan medan di sana.

Galeri: Isuzu D-Max 2021