Maserati memiliki SUV baru yang dijadwalkan tiba akhir tahun ini, dan akan ditawarkan dalam tiga trim.
Salah satunya adalah Trofeo, mewakili varian berperforma tinggi. Dan, kumpulan foto mata-mata terbaru telah menangkap pengujian Grecale Trofeo untuk pertama kalinya.
Sepintas, SUV ini terlihat sangat mirip dengan kendaraan uji Grecale lainnya.
Tetapi, pengamatan lebih dekat mengungkapkan adanya beberapa perbedaan antara Grecale ini dan prototipe lain yang telah kita lihat sebelumnya.
Ada perubahan nyata jika Anda benar-benar memperhatikan.
Velg, yang dibalut sedikit kamuflase, menggunakan desain berbeda. Dia terlihat jauh lebih sporty dibanding kendaraan uji Grecale yang terdahulu.
Namun, sebenarnya, apa yang ada di balik velg itulah yang membuat kami percaya bahwa ini merupakan trim Trofeo.
Kendaraan ini memiliki kaliper rem merah, yang menjepit cakram rem lebih besar dan dibor. Kami belum pernah melihat hal ini pada mobil uji Grecale lainnya.
Indikator selanjutnya adalah ujung knalpot. Mereka memiliki desain berbeda, dan mengeluarkan suara yang lebih dalam dari sebelumnya.
Galeri: Foto Mata-mata Maserati Grecale Trofeo
Kami belum tahu apa yang akan memberi daya kepada Grecale Trofeo - yang dikonfirmasi bulan lalu dalam rencana perusahaan. Walaupun merek tersebut punya banyak powertrain potensial.
Maserati Grecale berbagi platform Giorgio yang sama dengan Alfa Romeo Stelvio.
Pada varian Quadrifoglio, SUV Alfa itu menggunakan mesin V6 twin-turbocharged yang menghasilkan 505 daya kuda (376 kilowatt).
Namun, Maserati juga memiliki unit V6 3,0 liter twin-turbo baru dari Maserati MC20, yang menyemburkan 621 dk (463 kW).
Jika mesin 3,0 liter baru ini adalah yang dipilih Maserati, maka ada kemungkinan besar ia akan mendapatkan sentuhan khusus SUV. Artinya, bakal ada pengurangan tenaga.
Maserati Grecale Trofeo siap bersaing dengan SUV performa lain, macam Porsche Macan GTS.
Kami tidak yakin apakah trim Trofeo ini akan debut bersama Grecale reguler.
Tetapi jika ya, maka kita akan melihat keduanya melepas selubung pada November, ketika Maserati berencana mengungkapkan SUV baru mereka kepada dunia.
Grecale bergabung dengan Levante sebagai satu-satunya lini SUV milik perusahaan. Namun, produk yang baru sepertinya akan mendapat sambutan lebih hangat karena kesegarannya.
Sumber: CarPix