Berikut adalah tampilan segar dari van listrik Volkswagen ID Buzz yang bakal hadir dalam versi produksi.
Model ini bakal melakukan debut penuh pada tahun 2022 dan akan dijual di Amerika Serikat pada akhir tahun 2023.
VW masih menyimpan kendaraan pengembangan ini di bawah beberapa kamuflase, tetapi ada kesamaan yang jelas dengan ID Buzz Concept.
Keduanya memiliki hidung yang sangat pendek. Melihat lebih dekat, Anda dapat melihat ada stiker di sekitar lampu depan untuk membuat lampu tampak lebih besar.
Lapisan jala di fasia bawah memiliki bukaan yang lebih besar daripada mobil pameran.
Di bagian samping, Anda dapat melihat penutup untuk port pengisian daya di fender depan sisi pengemudi.
Ada jendela besar yang tertutup, dan penutup di pilar belakang menunjukkan mungkin ada lebih banyak kaca di sana.
Van tersebut menggunakan roda lima palang dengan gaya retro yang samar-samar.
Galeri: Foto Bocoran VW ID Buzz
Insinyur VW menempatkan banyak kamuflase di hatchback belakang. Perusahaan menutupi lambang, dan ada stiker di atas lampu belakang.
Sebuah spoiler yang cukup besar juga terlihat menempel di bagian atap.
Spy shot pada bulan Juni lalu berhasil mengungkapkan kabin Buzz. Pada model itu memiliki kluster instrumen digital yang cukup kecil.
Sementara tuas perpindahan gigi terpasang di sampingnya dengan bentuk yang tidak terlalu besar. Layar infotainment terlihat mencuat dari tumpukan tengah.
VW berencana meluncurkan Buzz spek produksi dalam tiga varian. Akan ada versi enam penumpang dengan kursi untuk semua penumpang akan menghadap ke depan.
Varian yang berfokus pada kendaraan keluarga ini akan memiliki empat kursi belakang dengan posisi saling berhadapan. Terakhir, akan ada panel van untuk penggunaan komersial.
Seperti EV bermerek VW lainnya, Buzz akan menggunakan platform MEB. Detail powertrain sebagian besar masih menjadi misteri.
Dilihat dari model lain, kemungkinan model ini akan hadir dengan varian penggerak roda belakang dan semua roda.
Untuk kekuatan mesinnya, konsep tersebut memiliki 369 tenaga kuda (275 kilowatt) dan perkiraan jangkauan atau daya jelajah mencapai 434 km.
Sumber: Automedia