Menurut kamus Merriam-Webster, "Capstone" dapat didefinisikan sebagai "titik tertinggi" atau "pencapaian puncak". Jadi, itu adalah istilah yang cocok untuk level trim tertinggi.
Tampaknya, Toyota telah memilih kata tersebut sebagai nama untuk versi flagship dari All-new Tundra.
Dia akan diposisikan di atas varian SR, SR5, Limited, Platinum, 1794 Edition, dan TRD Pro yang sudah diumumkan sebelumnya.
Tim Esterdahl, dari kanal YouTube Pickup Truck Plus SUV Talk, memamerkan gambar Tundra Capstone yang disinyalir diambil di Toyota Motor Manufacturing Texas (TMMTX) di San Antonio.
Foto itu sebenarnya adalah screenshot dari video yang diunggah di forum Reddit, kemudian dihapus. Dan, dia terlihat sangat otentik alih-alih hasil edit photoshop.
Galeri: Toyota Tundra 2022
Selain lencana "Capstone" pada pintu, Tundra baru itu tampaknya lebih banyak menggunakan krom, menunjukkan bahwa dia satu langkah di atas varian 1794 Edition.
Bicara tentang lencana, kita bisa melihat logo "i-Force Max" pada kap mesin. Jadi, truk tersebut kemungkinan bakal dibekali powertrain hybrid.
Mesin V6 3.500cc twin-turbonya dipasangkan dengan sebuah motor listrik, untuk output gabungan sekitar 437 daya kuda (326 kW) dan torsi 583 pound-feet (790 Newton-meter)
Tidak jelas apakah truk itu akan berupa versi hybrid saja, atau Toyota juga bakal menjual Tundra Capstone dengan mesin bensin biasa.
Soal body style, Tim berspekulasi itu secara eksklusif akan berupa Crew Cab - masuk akal untuk varian paling mewah dari semuanya.
Harga bisa mencapai 70.000 dolar AS (Rp991,7 juta), mengingat bagaimana TRD Pro yang lengkap atau 1794 Edition hybrid kemungkinan akan menelan biaya lebih dari 60.000 dolar AS (Rp850 juta).
Trim Capstone masih diharapkan hadir untuk model tahun 2022 sebagai jawaban untuk Ford F-150 Limited dan GMC Sierra Denali.
Terpisah dari video di atas, seorang anggota forum Tundra mengaku dapat info dari dealer Toyota bahwa versi ini akan berfungsi sebagai top of the line di jajaran truk pickup baru tersebut.
Anggota forum lain juga menyadari keberadaan trim Capstone, dengan salah satu dari mereka mengatakan adanya interior warna gading/putih.
Jika melihat bocoran gambarnya lebih dekat, kita akan menemukan sandaran kepala truk - dan itu tampaknya memang berwarna putih.
Seandainya trim Capstone memang datang untuk model tahun 2022, pengungkapannya mungkin akan terjadi dalam beberapa pekan atau bulan mendatang.
Toyota baru saja meluncurkan All-new Tundra sebulan yang lalu, jadi mungkin kita harus sabar menanti keluarnya trim tertinggi itu.
*Artikel ini dibuat oleh Mikhael Partogi Tambunan yang sedang menjalani magang.
Sumber: Pickup Truck Plus SUV Talk / YouTube