Lamborghini Huracan Super Trofeo Omologata (atau biasa disebut STO) adalah versi legal dari Lamborghini untuk mobil one make race.

Tapi Lamborghini Huracan STO yang satu ini mengabaikan trek, dan kanal Youtube AutoTopNL menjajalnya untuk melesatkan kecepatan tinggi di autobahn (jalan bebas hambtan di Jerman).

Terlihat dari video yang diunggah AutoTop NL di atas, speedometer menunjukkan mobil tersebut melaju hingga mencapai kecepatan 323 kilometer per jam (200,7 mil per jam).

Sebelum memasuki autobahn, pengemudi Lamborghini Huracan STO ini membiarkan mobilnya menempuh beberapa jalan pedesaan yang ditumbuhi pepohonan.

Mesin V10 5,2 liternya memuntahkan asap yang keluar begitu deras dari knalpotnya. Plus, mesinnya benar-benar menyukai perputaran.

Galeri: Lamborghini Huracan STO 2021 - First Drive

Monitor GPS menunjukkan Lamborghini Huracan STO mencapai akselerasi dari 0-62 mil/jam (0-100 km/jam) dalam 3,19 detik dan 3,42 detik berdasarkan pemantauan selama mobil ini berjalan.

Namun demikian, catatan akselerasi tersebut sedikit lebih lambat daripada perkiraan pabrik Lamborghini yaitu 3,0 detik.

Kemudian, sprint ke 124 mil/jam (200 km/jam) membutuhkan waktu 9,1 detik dalam klip ini. Waktu itu sesuai dengan perkiraan resmi Lamborghini yaitu 9,0 detik.

Saat mencapai kecepatan tertinggi, GPS mengungkapkan Lamborghini Huracan STO bisa melaju hingga 190,1 mil/jam (306 km/jam).

Ini sedikit lebih lambat daripada yang ditunjukkan speedometer tetapi masih merupakan kecepatan yang mengesankan saat berada di jalan umum.

Berdasarkan klaim dari Lamborghini, model yang berfokus pada trek ini mencapai kecepatan 193 mil/jam (310 km/jam).

Lamborghini Huracan STO juga memiliki fokus pada pemotongan bobot untuk meningkatkan kinerjanya.

Misalnya, bodinya lebih dari 75 persen serat karbon, dan kaca depan 20 persen lebih ringan. Rodanya terbuat dari magnesium.

Sedikit pembaharuan memungkinkannya untuk mencapai berat kering hanya 2.951 pon (1.339 kilogram).

Mesin V10 5,2 liter-nya mengambil alih dari Lamborghini Huracan Evo. Mesin tersebut menghasilkan 630 tenaga kuda (470 kilowatt) dan torsi 417 pound-feet (565 Newton-meter).

Dari sisi transmisi, gearbox kopling ganda tujuh kecepatan mengirimkan tenaganya secara eksklusif ke roda belakang (RWD).

Lamborghini Huracan STO ini dijual seharga 327.838 dolar AS (sekitar Rp4,6 miliar) di Amerika Serikat.

Model ini berada pada bagian paling atas dari jajaran Huracan yang memang sudah mengesankan.