Keluarga SL adalah salah satu mobil terlama dalam portofolio Mercedes-Benz yang telah ada selama hampir tujuh dasawarsa.

Model generasi R232 akhirnya hadir dan mewakili perubahan besar dari pendahulunya yang menua karena pada dasarnya semuanya telah berubah seiring perkembangan zaman.

 Mulai dari platform dan desain hingga teknologi dan interior mewah, Sport Leicht atau SL terbaru ini merumuskan ulang roadster yang ikonik ini untuk edisi 2022.

Selain berperan sebagai pengganti GT Roadster, SL terbaru ini tidak memakai emblem Mercedes-Benz melainkan Mercedes-AMG.

 Styling mobil ini mengikuti bahasa desain terbaru dari Mercedes dengan eksterior yang lebih tajam serta gril Panamericana.

Tampil mencolok dengan bilah vertikal diapit oleh lampu depan bersudut mirip dengan Mercedes CLS.

Galeri: Mercedes-AMG SL 2022

Profil samping yang ramping menampilkan gagang pintu elektronik pop-out seperti pada S-Class terbaru.

Dengan beralih dari atap logam ke atap kain tiga lapis, para insinyur memangkas bobot hingga 21 kilogram.

Hal ini karena pengaplikasian jendela belakang berpemanas yang terbuat dari kaca dan bagian atasnya dapat dilipat atau dinaikkan dalam 15 detik dengan kecepatan hingga 50 km/jam.

Sehingga atap yang dibuat lebih ringan ini secara signifikan telah menurunkan pusat gravitasi, yang seharusnya menghasilkan pengendalian yang lebih baik.

Berpindah ke bagian bawah belakang, empat knalpot-nya mengapit diffuser sebagai simbol bahwa kita sedang menatap model AMG yang berperforma tinggi.

2022 Mercedes-AMG SL Dash
2022 Mercedes-AMG SL Interior
2022 Mercedes-AMG SL Interior

Lampu belakang yang lebar memberikan tampilan yang mengesankan begitu pula dengan spoiler belakang yang aktif terintegrasi dengan rapi ke dalam bak belakang.

Mengenai perihal aerodinamika, Mercedes akan menjual SL baru dengan paket aerodinamika opsional dengan dua bemper yang lebih besar.

Terungkap pada bulan Juli, interior Mercedes-AMG SL 2022 ini mengaplikasikan empat kursi berlapis kulit dan menggunakan sistem infotainment MBUX terbaru.

Layarnya berukuran 11,9 inci serta layar sentuhnya bisa miring ke depan dengan kemiringan dari 12 derajat hingga 32 derajat.

Ini untuk kemudahan penggunaan dan bergabung dengan kluster instrumen digital 12,3 inci serta tampilan head-up dengan teknologi augmented reality.

2022 Mercedes-AMG SL
2022 Mercedes-AMG SL Wind Tunnel

Seperti yang Anda harapkan dari convertible kelas atas dari Mercedes, sistem pemanas leher Airscarf dengan ventilasi terpasang di sandaran kepala kursi depan.

Lalu, Mercedes-AMG SL 2022 ini melaju dengan mesin V8 4.000 cc twin-turbo. Trim dasar memompa 469 daya kuda dan torsi 700 Nm.

Sementara, varian yang lebih buas menghasilkan output 577 daya kuda dan torsi 800 Nm. Untuk pertama kalinya, model SL ini tersedia dengan penggerak semua roda.

Khususnya dengan pengaturan 4Matic+ dengan distribusi torsi variabel dan kopling yang dikontrol secara elektromekanis.

Ini menghubungkan gardan belakang yang digerakkan secara permanen dengan roda depan. Output mesin disalurkan melalui transmisi otomatis sembilan percepatan yang dilengkapi dengan fungsi launch control.

Saingan Mercedes-AMG SL 2022 ini adalah BMW 8-Series Convertible ini juga dilengkapi limited slip differential yang dikontrol secara elektronik.

Berada di bagian belakang sehingga bisa meningkatkan traksi dan stabilitas selama menikung kecepatan tinggi.

Mercedes-AMG tidak mau berbicara tentang harga dan ketersediaan pada saat ini, tetapi kami mengharapkan SL baru untuk model tahun 2022.

*Artikel ini dibuat oleh Mikhael Partogi Tambunan yang sedang menjalani magang.