Mobil yang Anda lihat dalam foto di atas adalah replika “Sanction Lost” Porsche 356 Carrera Zagato Coupe 1961.
Namun, ini bukan sekadar rekreasi langsung oleh Zagato, perusahaan coachbuilder asal Milan, Italia.
Sebenarnya mobil klasik ini memiliki kisah yang menarik untuk diceritakan, dengan sejarah yang dimulai pada akhir tahun 1950-an.
Inspirasinya datang dari mobil milik pembalap Porsche, Claude Storez. Pembalap, yang dianggap sebagai "Pangeran di Antara Pembalap," ini mendekati Zagato pada tahun 1957.
Ia ingin membangun bodi aerodinamis khusus untuk Porsche 356 Carrera Speedster miliknya.
Setelah satu tahun, perusahaan mengirimkan bodi yang sudah jadi dengan kaca depan melengkung satu bagian, serta sirip Zagato memanjang berwarna merah ikonik.
Porsche dan Zagato menyelesaikan pekerjaan itu, dan secara praktis menyempurnakan sistem mekanik sebelum mengirim mobil itu kembali ke Claude Storez.
Galeri: Porsche 356 Carrera Zagato Coupe 1961 'Sanction Lost'
Porsche-Zagato Speedster kemudian memasuki balapan etape Tour De France Automobile pada September 1958.
Dalam balapan tersebut Storez bersama tunggangannya tersebut diyakini menempati posisi kedua dengan mengenakan nomor 139.
Storez kemudian bergabung dengan reli Prancis pada Februari 1959, namun di sana ia mengalami kecelakaan yang tragis.
Sang pembalap tewas dalam kecelakaan itu, sementara mobilnya yang rusak menghilang entah ke mana setelah insiden tersebut.
Kisah ini menjadi inspirasi bagi kolektor mobil klasik Amerika Serikat, Herb Wetanson, untuk memesan Porsche-Zagato 356 Speedster yang identik dengan mobil Storez itu.
Pihak Zagato setuju, dan menyebut rekreasi itu sebagai “Sanction Lost”, bukannya “Sanction II” yang khas karena mobil aslinya belum ditemukan.
Zagato menggunakan teknologi fotometrik terbaru untuk memindai foto-foto speedster asli, memungkinkan perusahaan itu untuk membuat ulang desainnya secara digital.
Selain itu, Zagato menemukan gambar konsep untuk Porsche Carrera Coupe berbodi Zagato selama proses pembuatan “Sanction Lost” ini.
Sehingga membuat mereka memutuskan untuk membuat 18 unit mobil yang terinspirasi untuk memperingati mobil Speedster dari Storez ini Rinciannya sembilan speedster dan sembilan coupe.
Semua mobil ini memiliki mesin Porsche 356 asli sebagai donornya, tetapi hanya dua coupe dan satu speedster yang datang dengan mesin Carrera.
Dari ketiganya, hanya satu dari masing-masing tipe bodi yang dicat dengan warna Bianco Gardenia dengan aksen merah.
Baik unit speedster maupun coupe Porsche-Zagato 356 Carrera akan dilelang di RM Sotheby's.
Model coupe tersebut diperkirakan akan terjual antara 550.000 hingga 600.000 dolar AS (Rp7,8 hingga Rp8,59 miliar).
Sumber: RM Sotheby's via Silodrome