Porsche 718 Cayman GT4 RS 2022 akhirnya terungkap, meskipun pengembangannya bukanlah rahasia.

Porsche bahkan memberitahu kita seberapa cepat GT4 RS anyar ini dalam melahap Nurburgring, yakni 7 menit 4,5 detik.

Namun, sekarang, kita tahu mengapa mobil tersebut mampu mencatat waktu yang begitu cepat, dan itu bukan hanya karena mesin nan fantastis.

Selama Anda sedang membaca kalimat ini, GT4 RS agaknya sanggup berakselerasi dari posisi diam hingga lebih dari 100 mil/jam (160 km/jam).

Mesin flat-six 4.0 liternya diambil langsung dari 911 GT3, walaupun saat dipasang di Cayman baru ini dia hanya menghasilkan 493 daya kuda (368 kilowatt).

Torsinya tercatat sekitar 331 pound-feet (449 Newton-meter) - juga sedikit kalah dari 911 GT3.

Namun, mesin naturally aspirated itu tetap memiliki performa apik dan mencapai redline pada 9.000 rpm.

Sebagai catatan, mesin 4,0 liter milik GT4 standar bukanlah turunan GT3, dia berputar hingga 8.000 rpm sambil menghasilkan 414 dk (309 kW).

Angka tersebut sama sekali tidak buruk, tetapi Porsche mengatakan GT4 RS mampu sprint 0-60 mil/jam (100 km/jam) dalam 3,2 detik - setengah detik lebih cepat dari GT4 biasa.

Kecepatan tertinggi mobil ini adalah 196 mil/jam (315 km/jam), dan Porsche sudah membocorkan waktu putarannya di Nordschleife.

Buat perspektif tambahan, dia hampir 24 detik lebih cepat dari GT4 reguler, dan hanya beberapa detik dari 911 GT3 saat ini.

Oke, 718 Cayman GT4 RS baru ini sama sekali bukan lelucon.

2022 Porsche Cayman GT4 RS
2022 Porsche Cayman GT4 RS

Bobot dan Keseimbangan

Kami sudah bilang bahwa mesin hanya salah satu faktor di balik performa sangar model RS terbaru ini.

Bobot adalah faktor lain, dan para insinyur Porsche berhasil memangkas 49 pon (22 kg) dari GT4 RS sembari tetap menjaganya sebagai mobil yang ramah untuk jalanan umum.

Seperti yang Anda duga, serat karbon memainkan peranan, dengan fender depan dan kap mesin yang terdiri dari plastik diperkuat serat karbon.

Anda juga akan menemukan kaca ringan untuk jendela belakang, pintu ringan, dan hasilnya adalah curb weigth sekitar 3.227 pon (1.464 kg).

Dikombinasikan dengan mesin ber-output tinggi, 718 Cayman GT4 RS akan menawarkan rasio power-to-weight sebesar 6,5 pon (2,9 kg) per dk.

Galeri: Porsche Cayman GT4 RS 2022

Tenaga besar tidak berarti jika Anda tak mampu mengendalikannya.

Mobil ini hanya dipasangkan dengan transmisi dual-clutch tujuh percepatan, yang sigap menyalurkan daya ke roda belakang melalui paddle shifter pada setir atau tuas di konsol tengah.

Cayman GT4 RS ini duduk satu inci lebih rendah, dengan suspensi khusus trek yang bisa disesuaikan menggunakan peredam yang direvisi, pegas, serta sway bar rate.

Komponen tersebut terhubung ke bodi dengan ball joint, untuk kepresisian yang lebih ketat. Dan, untuk pertama kalinya di lini Cayman, ada center-lock wheel.

Banjir Sayap dan Ventilasi

Aero yang disempurnakan membuat GT4 RS terlihat semakin menapak ke tanah, dengan sayap belakang swan-neck menjadi perbedaan yang jelas dengan GT4 standar.

Underbody dioptimalkan untuk aliran udara yang lebih baik, dengan diffuser belakang, diffuser depan yang dapat disesuaikan, bibir spoiler depan, serta bilah samping yang berkontribusi kepada aerodinamika.

Diatur dalam mode Performance khusus trek, GT4 RS menawarkan 25 persen lebih banyak downforce dibandingkan dengan GT4 biasa.

2022 Porsche Cayman GT4 RS
2022 Porsche Cayman GT4 RS
2022 Porsche Cayman GT4 RS

Perubahan body tambahan termasuk air intake di tempat jendela samping dan intake udara samping yang direvisi, semuanya dirancang untuk pendinginan yang lebih baik.

Tambahkan Paket Weissach opsional dan Anda akan mendapatkan lebih banyak serat karbon.

Porsche bahkan akan menjual jam tangan khusus dari Porsche Design kepada para pembeli GT4 RS baru, yang terinspirasi dari styling dan performa Cayman ini.

Porsche 718 Cayman GT4 RS 2022 akan mencapai dealer pada musim panas mendatang, dengan harga mulai 141.700 dolar AS (Rp2,01 miliar), ditambah biaya pengiriman 1.350 dolar.

*Artikel ini dibuat oleh Mikhael Partogi Tambunan yang sedang menjalani magang.

2022 Porsche 718 Cayman GT4 RS

Mesin Flat-Six 4,0 Liter, Naturally Aspirated
Output 493 Daya Kuda / 331 Pound-Feet (448 Newton-Meter)
Transmisi Seven-Speed Dual-Clutch PDK
Tipe Penggerak Rear-Wheel Drive
0-60 kpj 3,2 Detik
Kecepatan maksimum 196 Mil/Jam (315 Km/Jam)
Berat 3.227 Pon (1.463 Kg)
Harga dasar 141.700 Dolar AS (Rp2,01 Miliar)
Dijual Musim Panas 2022