Ford kembali berkolaborasi dengan mitra mereka di Cina, Jiangling Motors, untuk model baru yang diproyeksikan bakal dijual secara eksklusif di Negeri Tirai Bambu.

Oke, inilah Equator Sport, yang melakoni debut resmi di Guangzhou Auto Show 2021 sebagai rival Honda CR-V dan sejenisnya, dengan tampilan kokoh dan interior yang lapang.

Jika namanya terdengar familiar di kuping Anda, itu mungkin karena Ford juga sempat meluncurkan Equator tiga baris yang besar pada Maret tahun ini.

SUV baru ini mendapat nama serupa, tetapi media Cina melaporkan dia tidak didasarkan kepada rangka yang sama.

Equator Sport hanya memiliki jarak sumbu roda 2.765 mm (108,85 inci), 140 mm (5,5 inci) lebih pendek dari Equator tiga baris dengan 2.865 mm (112,8 inci). 

Galeri: Ford Equator Sport

Meski secara mekanis tidak terkait, kedua SUV tersebut menggunakan bahasa desain yang sangat mirip.

Equator Sport menampilkan gril radiator besar yang sama di bagian depan, diapit oleh lampu depan LED tipis dengan DRL berbentuk C.

Profil samping berotot dengan lengkungan roda lebar menyembunyikan velg 20 inci dan lapisan plastik di bagian bawah pintu.

Bagian belakang juga sangat mirip, meskipun Equator Sport tidak memiliki garis LED yang menghubungkan lampu belakang.

Ford Equator Sport
Ford Equator 2021

Masuk ke area kabin Sport, ada ruang untuk lima penumpang, sedangkan Equator yang lebih besar dapat menampung enam atau tujuh kursi.

Desain dasbor menampilkan layout layar ganda yang sama, meskipun trim di sekitarnya terlihat sedikit kurang mewah. 

Melongok ke bawah kap, Anda akan menemukan mesin bensin 1,5 liter turbocharged, yang diklam Ford sebagai unit baru dan pertama kali diaplikasikan pada model produksi.

Output puncak mesin tersebut adalah 170 daya kuda (127 kilowatt) dan torsi 192 pound-feet (260 Newton-meter), dikawinkan dengan transmisi otomatis,

Namun, kami tidak tahu apakah dia mengirimkan tenaga ke depan atau menuju keempat roda.

Sementara kecepatan maksimum yang diklaim adalah 112 mil/jam (180 km/jam).

Pada galeri di atas, Anda akan menemukan foto-foto langsung dari Guangzhou Auto Show 2021, yang diizinkan oleh tim Wheelsboy车轮哥 untuk kami bagikan.