Ajang pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE BSD, 11-21 November 2021 lalu, dimanfaatkan betul oleh Isuzu untuk mendongkrak penjualan.
PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengklaim pihaknya mencetak penjualan 449 unit kendaraan senilai Rp248 miliar dalam pameran otomotif besar itu.
Hal tersebut disampaikan Chief Operation Officer PT Astra International Tbk-Isuzu Sales Operation (Astra Isuzu), Yohanes Pratama.
Dijelaskan Yohanes, dalam pekan pertama GIIAS (11-17 November 2021) saja, mereka sudah berhasil menjual 203 unit kendaraan dengan nilai transaksi Rp106 miliar.
Jumlah itu kemudian melonjak menjadi Rp248 miliar (449 unit) hingga Minggu (21/11/2021) pagi.
Berdasarkan hasil penjualan yang baik tersebut selama pameran, Yohanes yakin penjualan Isuzu selama setahun penuh 2021 akan naik 50 persen dibanding 2020 yang berjumlah 17.855 unit.
"Makanya kami optimistis hingga akhir tahun bisa meraih kenaikan penjualan 50 persen dibandingkan dengan tahun lalu,” kata Yohanes.
Menurut Yohanes, ada beberapa faktor yang mendorong penjualan mobil komersial di Indonesia pada tahun 2021.
Termasuk perkembangan proyek infrastruktur pemerintah, peningkatan e-commerce, serta naiknya harga komoditas pertambangan dan perkebunan.
Yohanes mengatakan, naiknya harga komoditas pertambangan dan perkebunan mendorong Isuzu memperkenalkan Isuzu D-Max dan MU-X 4x4 dalam pameran GIIAS 2021.
Alasannya, kedua mobil itu berperan penting dalam mobilitas manusia untuk sektor perkebunan, pertambangan, hingga minyak dan gas.
CV Sales Division Head PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) Andy Dwi Zatmoko mengatakan, ada beberapa faktor lain yang pemicu pertumbuhan.
Yakni stabilnya nilai tukar rupiah, kenaikan harga batubara, nikel, dan CPO, serta meningkatnya indeks manufaktur atau purchasing managers'Index (PMI) Indonesia selama tiga bulan belakangan dari 50 menjadi 57,2.
Pertumbuhan dalam berbagai sektor itu membuat Isuzu yakin bisa mencapai pemerataan penjualan untuk berbagai model. Andy memperkirakan hingga akhir tahun IAMI bisa menjual 25.600 unit kendaraan.
“Rinciannya adalah, Isuzu Elf sekitar 12.000 unit, Giga 2.100 unit, dan Traga 11.600 unit. Angka itu tumbuh sekitar 55 persen dari penjualan 2020. Ini pertanda pergerakan manufaktur sangat tinggi,” ujar Andy.
Pihak Isuzu juga menilai kepuasan pelanggan jadi faktor penting untuk menjaga kinerja penjualan, dan membuka peluang konsumen untuk terus memesan kendaraan kembali kepada Isuzu.