Toyota lagi-lagi membuat penasaran penggemarnya. Sejujurnya, kali ini kita seharusnya tidak perlu menggali lebih dalam soal petunjuk terkait Toyota GR Corolla yang akan datang.
Meskipun beberapa trik photoshop memang membantu untuk memberi petunjuk mengenai hal itu. Kami akan membahasnya sebentar lagi.
Gambar ini adalah teaser kedua yang kami lihat dalam seminggu terakhir dari Toyota, yang memunculkan GR Corolla yang ditunggu-tunggu itu.
Tetapi kami masih belum menerima pengumuman resmi dari Toyota mengenai keberadaannya.
Toyota GR Corolla sebenarnya tidak persis berada di depan atau di tengah dalam foto terbaru yang dibagikan pada akun Instagram Toyota ini, tetapi juga tidak terlihat detail.
Foto ini sepertirnya dimaksudkan untuk menunjukkan bagian belakang dari Corolla hatchback 2022 warna biru yang ada di sebelah kanan.
Tapi, kami kemudian fokus ke sebuah subyek di sebelah kiri. Kami melihat bagian depan Toyota GR Corolla yang masih dalam kamuflase warna-warni itu.
Lalu kami melakukan pengaturan cahaya dengan bantuan photoshop, sambil memperbesar foto tersebut untuk menemukan ukuran yang lebih baik.
Sejujurnya, kami sebenarnya mengharapkan beberapa hal pada Toyota GR Corolla tersebut untuk tetap dirahasiakan.
Sebab, pabrikan biasanya melakukan hal seperti itu kepada kami sebagai media sebelum mengungkapkan seluruhnya.
Bayangkan betapa terkejutnya kami saat prototipe Toyota GR Corolla muncul dengan detail yang mengejutkan.
Kami memang tidak dapat melihat secara jelas perubahan desainnya, tetapi fasia depan terlihat sedikit lebih agresif. Mungkin yang lebih penting, kita bisa melihat tulisan GR FOUR pada bagian samping.
Itu bermakna penggerak all-wheel-drive (AWD), yang seharusnya akan menopang bodi Toyota GR Corolla.
Rumor mengatakan penggerak itu akan terhubung ke mesin tiga silinder 1,6 liter turbocharged yang sama dengan Toyota GR Yaris, dengan mengembangkan 268 tenaga kuda (200 kilowatt) yang heroik.
Toyota GR Yaris juga menggunakan transmisi manual enam kecepatan, jadi mungkin saja para penggemarnya memiliki alasan lain untuk merayakannya.
Mengingat Corolla sudah menawarkan manual, tidak berlebihan untuk mengharapkannya dalam versi yang lebih agresif.
Teaser Toyota GR Corolla sebelumnya sudah menguraikan banyak detail ini, tetapi masih kekurangan visual.
Kali ini, entah seseorang lupa mengaburkan gambar Toyota GR Corolla tersebut dalam kegelapan, atau Toyota benar-benar sengaja melakukannya agar kami mengungkap detailnya.
Mudah-mudahan, ini berarti kita tidak perlu menunggu hampir satu tahun untuk melihat hot hatch ini terungkap, seperti yang disebutkan dalam berita sebelumnya.
Sumber: Toyota via Instagram