Lantaran tidak dapat dijual ke publik, sebagian besar prototipe pra-produksi kendaraan bermotor yang kurang layak terpaksa berakhir di mesin penghancur.

Namun dalam kasus lainnya, beberapa pabrik automaker memutuskan untuk menyimpannya dan memajangnya di museum atau menyembunyikannya di dalam gudang.

Skenario lain yang masuk akal termasuk menyumbangkan prototipe mobil yang gagal tersebut untuk tujuan pendidikan atau menghancurkannya dalam uji tabrak.

Dalam hal ini, Hyundai memiliki pemikiran yang sama sekali berbeda untuk prototipe sisa dari kendaraan listrik teranyar mereka, Hyundai Ioniq 5.

Setelah satu tahun dibuat sebagai mobil uji pra-produksi, para teknisi perusahaan asal Korea Selatan tersebut memutuskan untuk menghentikan mobil uji model crossover listrik ini, dan membongkarnya hingga baut terakhir.

Daripada membuang seluruh bagian dari EV spesial ini, beberapa bagiannya diubah untuk dijadikan sebagai pembersih udara yang layak pakai.

Proses perubahannya bisa dilihat dalam video dari kanal Youtube Hyundai Worldwide yang kami sematkan di atas.

Iklan baru Hyundai Ioniq 5 bertajuk "Rebirth” alias “Kelahiran Kembali" yang dirilis beberapa waktu lalu itu, menyoroti bagaimana Hyundai berupaya mengurangi limbah dengan cara tersebut.

Galeri: Hyundai Ioniq 5 2022 (Spek Amerika Serikat)

Pembuatannya sekilas terlihat mudah, dan tidak perlu beberapa pekerja ekstra. Namun, tetap saja, mengubah Hyundai Ioniq 5 menjadi pembersih udara bukan seperti menyusun mainan Lego.

Mulai dari kipas pendingin hingga pelek 20 inci, Hyundai menggunakan cukup banyak komponen dari kendaraan pendonornya untuk membuat pembersih udara.

Bahkan dua layar infotainment yang berdampingan menemukan “rumah baru” pada perangkat yang digunakan untuk membersihkan udara dalam ruangan.

Bagian kap mesin dan panel pintu menjalani “kehidupan kedua” mereka pada perangkat tersebut.

Seperti halnya lampu belakang LED bertema piksel dan lambang IONIQ di antara keduanya pada crossover listrik.

Meskipun tampaknya ada banyak efek CGI dalam video yang digunakan selama pembuatan iklan tersebut, sepertinya Hyundai benar-benar membuat pembersih udara, dan bahkan mungkin berhasil.

Lagi pula, jika Microsoft dapat membuat dan menjual kulkas Xbox, mengapa tidak ada pembersih udara dari Hyundai Ioniq?