Belum genap satu bulan memasuki 2022, QJ Motor langsung sibuk di tahun baru ini.

Perusahaan induk QJ Motor, Qianjiang, baru-baru ini menandatangani kesepakatan dengan Marzocchi untuk model masa depan.

Beberapa hari kemudian, tersiar kabar bahwa QJ Motor akan hadir di grid Moto3 2022 bersama tim Avintia.

Sepekan sebelum Januari berakhir, QJ motor menutup bulan produktif ini dengan memperkenalkan dua tipe terbaru, SRV500 dan SRK400.

SRV500 bergabung dengan cruiser entry-level pabrikan, SRV300, dengan gaya modern yang menyerupai Kawasaki Vulcan S dan Ducati Diavel.

Pada bagian bawah tangki berbentuk tetesan air mata dan cat abu-abu gloss nan trendi, SRV500 mengemas mesin parallel-twin 500cc yang sama dengan TRK 502 Benelli.

Seperti sepeda motor adventure populer tersebut, cruiser baru ini juga menghasilkan 48 daya kuda.

QJ menyelipkan mesin praktis tersebut ke dalam rangka teralis baja, yang membantu mempertahankan curb weight sekitar 437 pon (198 kg).

Dalam dokumen persetujuan yang diungkap, ada dua varian yang disiapkan, yakni varian velg set 16 inci, kemudian varian 18 inci (depan) dan 17 inci (belakang).

Varian 18 inci hadir dengan ban depan 120-section yang ramping, sedangkan 16-inci dibungkus dengan ban 130-section yang lebih gemuk.

external_image

Untuk naked bike SRK400, QJ Motor mempertahankan sebagian besar komponen stok SRK350 tetapi meningkatkan unit parallel-twin 354cc menjadi 400cc.

Kubikasi tambahan ini mendongkrak kinerja mesin dari 28 dk menjadi 44 dk.

Namun, upgrade untuk naked bike entry level ini tidak hanya itu.

Selain kapasitas mesin lebih besar, sepeda motor ini juga mendapatkan tampilan baru dengan lampu lonjong yang mengingatkan kita kepada Ducati Monster anyar dan keluarga MV Agusta Brutale.

Kedua model anyar QJ Motor ini sepertinya akan menjadi kompetitor kuat di kategori masing-masing. Namun, kita tidak akan tahu pasti sampai mereka resmi meluncur nanti.

Cruiser SRV500 akan hadir dengan warna hitam legam plus aksen abu-abu, sedangkan SRK400 akan dikelir biru cerah berpadu warna hitam, komplet dengan aksen oranye di beberapa bagian.