Sangat mudah untuk membandingkan kendaraan performa: sejajarkan di garis start dan biarkan mereka balapan. Mobil tercepat bakal jadi pemenang.
Namun, menilai kendaraan off-road jauh lebih rumit daripada sekedar adu kecepatan di trek lurus.
Jika sebelumnya kanal YouTube Carwow kerap menampilkan video-video drag race, sekarang mereka justru menyoroti dua kendaraan yang berorientasi off-road.
Dan, penantang kali ini adalah Toyota Land Cruiser dan Mercedes-AMG G63 nan perkasa.
Keduanya memiliki kemampuan off-road yang unggul, tetapi bukan berarti mereka setara di jalur kasar.
Video di atas menampilkan dua SUV premium tersebut menghadapi serangkaian tantangan yang dirancang untuk menguji kemampuan off-road mereka.
Ada kesenjangan harga yang sangat besar di antara kedua model ini, dan itu sudah bisa kita ketahui dari komponen di balik kap mesin.
Toyota memiliki mesin turbodiesel 2,8 liter dengan output 204 daya kuda (152 kilowatt) dan torsi 309 pound-feet (420 Newton-meter). SUV ini juga dibekali girboks manual.
Sementara Mercedes-AMG G63 mengemas unit V8 4.0 liter twin-turbocharged yang menghasilkan 585 dk (436 kW) dan torsi 626 lb-ft (850 Nm).
Galeri: Mercedes-AMG G63 2021
Deretan tantangan yang ada dirancang untuk menguji kemampuan maksimal kendaraan, dimulai dengan drag race menanjak sederhana yang dimenangkan oleh Land Cruiser.
Tantangan kedua membuat duo SUV tersebut menuruni lereng untuk melihat mana yang bisa sampai ke bawah terakhir. Ini untuk melihat kemampuan kontrol.
Ada pula tantangan lainnya yang menguji kemampuan manuver kendaraan, travel suspensi, ground clearance, serta sudut departure dan approach.
Mercedes-AMG G63 agak kesulitan dengan tapak yang lebih besar dan ban jalan raya.
Namun, ride height-nya yang lebih tinggi membuat SUV Jerman itu mudah untuk menavigasi medan yang tidak rata.
G63 jauh lebih mahal, mewah, dan bertenaga daripada Land Cruiser, tetapi model Toyota itu bisa mencuri satu poin.
Meski demikian, pengaturan berorientasi jalanan yang dipakai Mercedes tetap impresif di jalur off-road.
G63 mungkin bukan kendaraan pilihan setiap off-roader, tetapi masih cukup mumpuni jika Anda tidak mengkhawatirkan cat mahal dan ujung knalpot kromnya.
Sumber: Carwow / YouTube