Big Bend, Outerbanks, Badlands. Ford jelas mendapat inspirasi dari banyak taman nasional Amerika Serikat (AS) yang indah ketika menamai Bronco baru mereka.

Namun, jika negara bagian barat dan barat daya terwakili dengan baik dalam lineup, off-roader tangguh itu belum menyentuh timur Mississippi.

Hal tersebut kini berubah dengan diperkenalkannya Ford Bronco Everglades.

Bronco baru tersebut akan melakoni debut di Chicago Auto Show 2022, sangat kontras dengan kawasan rawa yang menginspirasi trim ini.

Tetapi, dengan isyarat khusus yang dirancang untuk lahan basah Florida, Bronco Everglades merupakan salah satu iterasi yang paling kapabel.

2022 Ford Bronco Everglades Edition Exterior

Untuk menghadapi lumpur yang dalam dan air keruh, para insinyur merelokasi komponen penting seperti transfer case dan ventilasi transmisi hingga 36,4 inci - peningkatan lebih dari 3 inci dibandingkan trim terbaik berikutnya.

Snorkel rancangan pabrik Ford juga meningkatkan aliran udara ke mesin dalam kondisi ekstrem seperti air tinggi, salju, atau pasir.

Ban Hardcore Goodyear 35 inci untuk medan lumpur membungkus satu set velg Carbonized Grey 17 inci yang eksklusif untuk model Everglades.

Lengkungan roda persegi mengelilingi ban tersebut, dengan fender flare belakang diperpanjang agar sesuai dengan lebar paket Sasquatch.

Fender depan, di sisi lain, menampilkan grafis topografi Everglades yang unik dengan finishing hitam matte.

Bumper modular heavy-duty baru menghiasi bagian depan, lengkap dengan winch seberat 10.000 pon (4.535 kg) dan tali sintetis sepanjang 100 kaki (30,4 m) - jika perjalanan berubah sangat sulit.

Fasianya juga dilengkapi bar safari protektif, rock rail, dan pelat baja yang sama dengan perlengkapan standar pada trim Black Diamond dan Badlands.

2022 Ford Bronco Everglades Edition Exterior
2022 Ford Bronco Everglades Edition Exterior

Sumber tenaga Bronco ini adalah mesin EcoBoost 2,3 liter turbocharged yang sama dengan seluruh jajaran.

Unit itu menghasilkan 300 daya kuda (223 kilowatt) dan torsi 325 pound-feet (440 newton-meter), dipasangkan dengan transmisi otomatis 10-percepatan.

Seperti semua Bronco lainnya, Everglades menggunakan mode penggerak G.O.A.T dan dilengkapi penggerak empat roda standar.

Perlengkapan lainnya adalah interior vinil kelas marinir dan alas lantai berbahan karet, membuat interior Bronco sepenuhnya kedap air dan mudah dibersihkan.

Everglades menambahkan aksen Urban Green pada kursi, dasbor, serta panel pintu. Juga ada layar sentuh standar 12,0 inci beroperasi pada versi terbaru interface Sync 4 dari Ford.

Galeri: Ford Bronco Everglades Edition 2022

Ford Bronco Everglades akan mencapai dealer musim panas ini, dengan buku pesanan dibuka pada Maret mendatang.

SUV ini hadir dalam lima warna eksterior, yakni Desert Sand, Eruption Green, Area 51, Shadow Black, dan Cactus Grey.

Banderolnya akan dimulai dari 54.495 dolar AS (Rp781,7 juta), termasuk biaya tujuan 1.495 dolar AS (Rp21,4 juta).