Kami akan coba menjabarkan timeline singkat Nissan Z sejauh ini, dimulai pada Mei 2020, ketika teaser resmi pertamanya memberi tahu dunia bahwa sports car baru Nissan akan hadir.
Maju beberapa bulan hingga September 2020, kita melihat Z Proto terungkap. Nissan mengatakan, itu adalah prototipe yang nyaris sempurna, dan sangat dekat dengan produksi.
Ketika Nissan Z akhirnya meluncur hampir setahun setelah itu (Agustus 2021), dia tak ubahnya seperti kembaran Proto.
Sekarang, kita sudah memasuki Maret 2022, tapi mesin bertenaga 400 daya kuda itu belum juga muncul di showroom - apalagi jalan raya.
Nissan terlihat enggan berkomitmen pada tanggal penjualan, tetapi dealer mereka mungkin akan berhasil memaksa produsen mobil Jepang itu.
Sebuah unggahan baru-baru ini di forum New Nissan Z mengklaim punya timeline yang berasal dari salah satu dealer Nissan, menguraikan jadwal Nissan Z beberapa bulan ke depan.
Jika info tersebut akurat, tahap produksi akan dimulai pada bulan ini, dengan penjualan mulai Juni mendatang.
Jawaban yang lebih panjang menawarkan lebih banyak detail, tetapi tidak berkaitan dengan tanggal tertentu.
Timeline tersebut menunjukkan periode pra-peluncuran yang kita jalani sekarang, sejalan dengan iklan Super Bowl Nissan yang secara mencolok menampilkan sports car Z dalam film bergaya aksi.
Setelah dimulainya produksi Maret ini, datanglah first drive untuk media April nanti, dan itu mungkin bertepatan dengan New York Auto Show yang dijadwalkan pada 15-24 April.
Sebuah kopdar Nissan Amerika Utara tercatat di timeline untuk Mei, diikuti penjualan pada Juni, dan kampanye pemasaran pada Agustus.
Galeri: Nissan Z 2023
Motor1.com coba menghubungi Nissan dengan harapan mengonfirmasi informasi ini, tetapi sang automaker tidak memberikan komentar apa pun.
Satu hal yang kita tahu, Nissan Z baru akan mulai dijual tahun ini.
Namun, dengan krisis semikonduktor yang masih menghantui seluruh industri otomotif, menentukan jangka waktu tertentu untuk produksi Z lebih mudah diucapkan daripada dilakukan.
Tambahkan konsekuensi global agresi Rusia ke Ukraina, pasti akan ada beberapa volatilitas di pasar mobil saat ini.
Bagaimanapun, jika tampilan pertama Z Proto adalah indikasi, dia seharusnya menjadi mesin performa apik yang pantas ditunggu.
Sumber: New Nissan Z Forum