Mendengar merek Chery, mungkin yang ada dalam benak kebanyakan orang Indonesia adalah sebuah mobil kecil asal Cina yang pada era tahun 2000-an pernah berseliweran di jalan-jalan raya Tanah Air.
Tapi kini Chery sudah mengubah image mereka, dan siap membawa produknya untuk bersaing dengan merek-merek SUV terkenal yang sudah beredar sebelumnya di Indonesia.
PT Chery Motor Indonesia selaku distributor mengonfirmasi bahwa sport utility vehicle (SUV) Tiggo 7 Pro dan Tiggo 4 Pro akan hadir pada pameran Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Hybrid, 31 Maret-10 April 2022 di Hall A9 JIExpo, Kemayoran.
Bahkan, kedua mobil ini bisa dicoba langsung oleh pengunjung dalam test drive yang memang sudah disiapkan oleh penyelenggara.
“Kami sangat bersemangat menjadi bagian dalam IIMS Hybrid 2022 karena akan menjadi perjumpaan resmi pertama Chery dengan masyarakat Indonesia," kata President Director PT Chery Motor Indonesia, Tao Yong, dalam siaran pers pada Minggu (27/3/2022).
Dijelaskan Tao Yong, pihaknya ingin memperkenalkan bukan hanya produk-produk Chery yang sudah banyak dikenal di pasar global.
“Tetapi juga brand values dan rencana korporasi yang akan menjadi bagian dari komitmen kami dalam mendukung industri otomotif Indonesia,” Tao Yong menambahkan.
Membuka booth di atas anjungan seluas 338 meter persegi, Chery akan membawa lima unit kendaraan, termasuk mobil listrik.
Dari lini kendaraan SUV, Chery akan membawa Tiggo 8 Pro, Tiggo 7 Pro, dan Skytour.
Pada kategori SUV premium, pengunjung bisa melihat langsung Chery OMODA 5, kemudian juga satu unit kendaraan listrik berbasis baterai, Chery EQ1.
Chery juga menyiapkan Tiggo 7 Pro dan Tiggo 4 Pro di arena test-drive IIMS Hybrid 2022.
Perusahaan berharap pengunjung dapat merasakan teknologi global, terutama fitur keselamatan Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Yakni yang mencakup Adaptive Cruise Control (ACC), Blind Spot Detection (BSD), Forward Collision Warning (FCW), Automatic Emergency Braking (AEB), Lane Departure Warning (LDW), Door Open Warning (DOW), dan Reverse Tendency Alert (RAT).
Galeri: Chery Tiggo 4 Pro
Chery Tiggo 4 Pro memiliki fitur keselamatan rem cakram ABS dan Electronic Brake Distribution (EBD).
Dilengkapi rem parkir elektronik, empat buah airbag, Electronic Stability Program (ESP), Traction Control System (TCS), Roll Stability Control (RCS), Hill Descent Control (HDC), Hill Start Assist (HAS), dan Tire Pressure Monitoring System (TPMS).
"Kami siapkan unit Tiggo 7 Pro dan Tiggo 4 Pro untuk masyarakat Indonesia uji coba di IIMS nanti,” Tao menuturkan.
Sumber: Chery Motor Indonesia