Kia lebih dari sekadar produsen mobil karena perusahaan Korea Selatan itu suka menyebut diri sebagai "penyedia solusi mobilitas berkelanjutan."
Selain jargon pemasaran, deskripsi tersebut mengacu kepada niat mereka untuk menjual kendaraan yang dibuat khusus (purpose-built vehicle).
Jajaran PBV khusus dari perusahaan akan diresmikan pada 2025. Jelang itu, model yang ada sedang akan dikonversi untuk tujuan tertentu.
Awal itu semua adalah Niro Plus, yang bukan hanya dirancang sebagai operator taksi dan layanan ride-hailing, tetapi juga model reguler bagi pemilik pribadi untuk pergi kemping atau kegiatan rekreasi lainnya.
Dibuat berdasarkan crossover generasi sebelumnya, kendaraan ini telah diperpanjang 10 milimeter (0,4 inci) untuk menawarkan ruang kaki ekstra.
Perubahan paling jelas adalah atap yang lebih tinggi, berkat peningkatan 80 mm (3,1 inci) untuk menambah ruang kepala bagi penumpang belakang.
Kia Niro Plus 2022
Kia menyebutkan, Niro Plus akan dijual di dalam maupun luar negeri, salah satunya Australia.
Rencananya adalah menjual crossover yang lebih lapang itu sebagai PHEV dan EV, dengan turunan taksinya didasarkan kepada varian terakhir.
Untuk memaksimalkan ruang interior, selain bodi lebih besar, kendaraan ini juga dilengkapi door card dan kursi yang lebih tipis.
Demi memudahkan akses, ada pegangan yang dipasang pada pilar B, sedangkan door reflector hadir untuk menambah keamanan penumpang.
Interior sisanya mayoritas sama, tetapi Kia akan memasang all-in-one display untuk versi taksi. Itu akan mencakup takograf digital, taksimeter/argo, dan navigasi.
Selain itu, dukungan untuk kontrol suara dan pembaruan over-the-air juga telah dikonfirmasi.
Pada 2025, PBV khusus pertama dikatakan bakal berupa kendaraan menengah "dengan skalabilitas inheren".
Dia akan membantu Kia mencapai target untuk menjadi pemimpin pasar di segmen PBV, lima tahun berselang.
Kia Niro Plus akan bergabung dengan Ray Van, yang diperkenalkan di Korea Selatan pada Februari lalu sebagai van single-seater pertama yang dibuat khusus untuk layanan pengiriman kargo kecil.
Sumber: Kia