Rasanya sudah lama sekali sejak Koenigsegg Jesko nan fantastis melakoni debut.

Dia pertama kali muncul di Geneva Motor Show pada Maret 2019, diikuti oleh Jesko Absolut yang lebih fokus kepada top speed, setahun kemudian.

Sejak itu, dunia dihantui pandemi global, krisis teknologi yang menyebabkan gangguan rantai pasokan besar-besaran, ketidakpastian ekonomi, hingga invasi Rusia ke Ukraina.

Tidak heran jika Anda merasa debutnya sudah lama sekali.

Namun, Jesko Absolut masih eksis. Maksud kami, dia lebih dari sekadar showcar.

Koenigsegg baru saja merilis gambar terkini dari unit pra-produksi pertama Jesko Absolut, mengenakan cat eksterior Graphite Grey dengan aksen garis oranye.

Ini akan menjadi mobil uji utama untuk program Jesko Absolut, menggunakan mesin V8 5,0 liter twin-turbocharged dan transmisi sembilan kecepatan yang sama dengan Jesko standar.

Galeri: Unit Pertama Koenigsegg Jesko Absolut

"Absolut terasa sangat natural untuk dikendarai. Mengingat perpindahannya yang mulus, baik naik atau turun, semuanya terjadi lebih cepat," kata test driver Koenigsegg, Markus Lundh.

"Tidak ada penundaan, sangat responsif dan berperilaku persis seperti yang Anda inginkan. Kami menghabiskan ribuan jam dalam perhitungan CFD. Kami telah merampingkan mobil ini tidak hanya dari perspektif aerodinamika dan desain, tetapi juga dari sudut pandang stabilitas pada kecepatan tinggi. Hasilnya, Jesko Absolut memiliki drag yang sangat rendah, hanya 0,278 Cd," tambahnya.

Tujuan semua pengembangan itu adalah untuk menciptakan sesuatu yang bisa menjadi mobil produksi tercepat di dunia.

Mesin V8 yang diperkuat milik Jesko menghasilkan 1.600 daya kuda (1.193 kilowatt) ketika menggunakan bahan bakar E85.

Dikombinasikan dengan perubahan aerodinamika dan persneling sembilan kecepatan, Jesko Absolut memiliki kecepatan tertinggi teoritis sekitar 330 mil/jam (531 km/jam).

Sang pendiri perusahaan, Christian von Koenigsegg, telah mengatakan bahwa itu akan menjadi mobil tercepat yang pernah dibuat Koenigsegg - sekarang atau di masa depan.

Jika top speed tersebut akurat, dia akan dengan mudah melampaui kecepatan tertinggi rata-rata 282,9 mil/jam (455,2 km/jam) yang dicapai oleh pemegang rekor resmi saat ini, SSC Tuatara.

Jesko Absolut juga akan melewati kecepatan tidak resmi yang dicatat Bugatti Chiron Super Sport 300+, yakni 304 mil/jam (489 km/jam).

Bugatti adalah automaker pertama yang berhasil menembus batas 300 mil/jam untuk mobil produksi.

Namun, angka itu dianggap tidak resmi karena dicapai hanya dalam satu arah, alih-alih jumlah rata-rata dalam arah yang berlawanan.

Melakukan percobaan bolak-balik dalam arah yang berlawanan bermaksud meniadakan kemungkinan pengaruh angin atau ketinggian pada performa garis lurus kendaraan.