Surabaya memang menjadi kota yang memiliki tingkat pertumbuhan ekonomi tinggi selain Jakarta. Termasuk juga dalam urusan perkembangan otomotif.
Terkait hal itu, Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali berpartisipasi pada IIMS Surabaya 2022.
IIMS berlangsung pada 1-5 Juni 2022 di Grand City Convex Hall F, Surabaya, Jawa Timur.
Booth Mitsubishi Motors di IIMS Surabaya 2022 memiliki luas sebesar 253 m2, dengan tetap mengusung konsep global booth design yang menjadi ciri khas Mitsubishi Motors.
Booth ini menampilkan empat unit kendaraan display, yang terdiri dari kombinasi varian dari model New Xpander, New Xpander Cross, dan New Pajero Sport.
“Pada ajang kali ini kami sangat senang bisa berpartisipasi kembali dalam rangkaian pameran IIMS, yang kali ini berlangsung di Surabaya," ujar Amiruddin, GM of Sales & Marketing Division PT MMKSI.
"Untuk mempermudah masyarakat yang ingin memiliki kendaraan baru dari Mitsubishi Motors, kami juga menyediakan berbagai inovasi serta program penjualan dan purna jual yang menarik untuk konsumen," ungkap Amiruddin.
“Life Adventure” adalah konsep new branding dari MMKSI yang menyampaikan bagaimana Mitsubishi Motors hadir sebagai brand dan produk pilihan masyarakat Indonesia, yang bertujuan untuk mendukung setiap petualangan kehidupan banyak orang di Indonesia.
Dengan konsep Life Adventure, Mitsubishi Motors ingin menjadi partner bagi siapa saja yang melihat tantangan hidup sebagai petualangan.
Pengunjung juga dapat merasakan langsung performa dari produk yang hadir melalui unit test drive yang disediakan di area khusus.
Pada IIMS Surabaya ini, Mitsubishi Motors menghadirkan program penjualan, yaitu: setiap pembelian New Xpander dan New Xpander Cross akan mendapatkan Mitsubishi Smart Package.
Paket tersebut meliputi: gratis biaya jasa dan sparepart s/d 50.000 km atau 4 tahun, asuransi kecelakaan diri selama 1 tahun dan asuransi ban selama 1 tahun.
Tersedia pula hadiah berupa shopping voucher Sodexo untuk konsumen yang ingin melakukan trade in.
Juga tersedia paket pembiayaan dari perusahaan pembiayaan/leasing yang bekerja sama dengan MMKSI, serta fasilitas trade-in “Mocil” dari perusahaan pembiayaan Dipo Star Finance.
Sumber: MMKSI