Toyota GR Corolla merupakan hot hatch yang luar biasa, dan perusahaan kini mengumumkan Morizo Edition yang lebih sangar.
Namun, mendapatkan salah satunya mungkin akan menjadi tantangan besar karena Toyota hanya menawarkan 200 unit untuk model tahun 2023.
Harganya bakal diumumkan mendekati peluncuran resmi.
Moniker GR Corolla "Morizo Edition" berasal dari nama panggilan untuk Presiden Toyota, Akio Toyoda.
Model khusus ini menggunakan trim Circuit Edition sebagai titik awal, dan menciptakan kendaraan yang bahkan lebih kapabel di trek.
Galeri: Toyota GR Corolla Morizo Edition
Morizo Edition masih menggunakan mesin G16E-GTS tiga silinder 1,6 liter turbocharged, tetapi torsinya meningkat menjadi 295 pound-feet (400 Newton-meter), alih-alih 273 lb-ft (370 Nm) untuk model reguler dan Circuit Edition.
Tuning yang direvisi berarti bahwa torsi puncak tersedia dari 3.250 hingga 4.600 rpm untuk Morizo, bukan 3.000 hingga 5.500 rpm seperti biasa.
Besaran output tetap pada 300 daya kuda (224 kilowatt).
Morizo Edition mempertahankan gearbox manual enam kecepatan, tetapi ada persneling yang lebih pendek.
Itu berarti akselerasinya lebih cepat, dengan mengorbankan top speed keseluruhan yang lebih rendah.
Namun, Toyota belum mempublikasikan spesifikasi tersebut untuk model khusus ini atau GR Corolla biasa. Rasio roda gigi diferensial juga lebih pendek.
Selain torsi lebih besar dan persneling yang lebih kencang, Morizo Edition memiliki bobot yang diperkirakan mencapai 3.186 pon (1.445 kilogram).
Angka itu 106 pon (48 kilogram) lebih ringan dari bobot 3.292 pon (1.493 kilogram) pada GR Corolla Circuit Edition.
Dietnya termasuk melepas kursi belakang, speaker belakang, regulator jendela belakang, bilah wiper belakang, serta motor wiper belakang.
Morizo Edition menggunakan velg aluminium tempa 18 inci dengan desain 10-spoke, bukan velg cor model biasa.
Model khusus ini juga menggunakan ban 245/40 Michelin Pilot Sport Cup 2 yang lengket, alih-alih 235/40 Pilot Sport 4 di versi reguler.
Morizo Edition juga memiliki eksterior yang sedikit berbeda.
Fasia depan mendapatkan saluran pendingin rem yang fungsional, sementara spoiler belakang lebih kecil dari yang ada di Circuit Edition.
GR Corolla khusus ini tersedia dalam warna Gray eksklusif dengan finishing matte. Windchill Pearl juga menjadi opsi.
Kabin Morizo Edition memiliki pelapis berupa kombinasi suede imitasi Brin Naub dan kulit sintetis dalam warna hitam-merah.
Area belakang memiliki dua penyangga untuk dukungan struktural tambahan.
Toyota mengklaim ada cukup ruang di belakang untuk memuat empat ban saat melakoni track day.
Sumber: Toyota