Dalam dunia otomotif seringkali sebuah produk lahir dengan terinspirasi oleh sebuah peristiwa atau memori yang melekat kuat dalam perjalanan sejarah di industri yang bersangkutan.
Sebut saja supercar Ferrari Daytona SP3 yang terinspirasi dari gelaran balap Daytona, di mana Ferrari pada 1967 berhasil menyabet triple podium di balap Daytona 24H.
Atau, kisah tentang penamaan VW Touareg yang terinspirasi dari suku di Tuareg yang hidup di Gurun Sahara Afrika.
Kendaraan SUV itu dikenal sebagai kendaraan tangguh menyerupai ketangguhan suku Tuareg.
Nah, inspirasi inilah yang juga dilakukan oleh pabrikan smartphone asal Cina, Realme, yang baru saja merilis smartphone terbarunya, GT Neo 3 di Indonesia.
Melihat namanya saja, spirit balap sangat terasa. Yup, Realme mengadopsi spirit balap Le Mans sebagai sumber inspirasi lahirnya smartphone anyar ini.
Terinspirasi oleh lintasan balap, desain Realme GT Neo 3 mewakili performa dan kecepatan.
Racing Stripe Design menunjukkan keberanian dalam menantang dan mengejar sembari membangkitkan semangat “Dare to Leap” yang identik dengan sifat anak muda.
Galeri: Realme GT 3 Neo
Aspek performa dan kecepatan layaknya di lintasan balapan inilah yang kemudian melahirkan smartphone flagship Realme GT Neo 3 yang tersedia dalam dua warna pilihan Sprint White dan Nitro Blue.
Disokong teknologi UltraDart adaptive dual-chipset, Realme GT Neo 3 dapat mengisi daya baterai 4500mAh yang dimilikinya dari 0% hingga 50%, hanya dalam waktu 5 menit.
Teknologi Dual Charge Pump Parallel Architecture yang dimilikinya mampu meningkatkan tingkat konversi pengisian hingga 98,5% sekaligus meredam panas menjaga tetap di bawah suhu 43 derajat celsius.
Teknologi Battery Sense Voltmeter yang juga disematkan secara akurat mampu mendeteksi voltase sel baterai, serta menyesuaikan pengisian daya yang tepat selama proses charging.
Adaptor 150W UltraDart Charge yang disertakan dalam paket penjualan Realme GT Neo 3 dilengkapi dengan beberapa protokol pengisian cepat populer seperti PD, PPS, dan QC.
Oleh karena itu para pengguna mendapat akses lebih fleksibel dan praktis dalam melakukan pengisian cepat ke perangkat lain yang didukung.
Keamanan pengisian daya pada Realme GT Neo 3 juga memperoleh sertifikasi dari TÜV Rheinland dan uji kecepatan pengisian daya tercepat oleh DxOMark.
Ibarat supercar, Realme GT Neo 3 melengkapi jajaran smartphone fase pertama realme yang ditenagai prosesor Mediatek Dimensity 8100 5G yang sanggup meraih skor benchmark AnTuTu 800 ribu.
Arsitektur CPU octa-corenya terdiri dari 4 core Arm Cortex-A78 dengan kecepatan 2.85GHz dan 4 core Cortex-A55 mencapai kecepatan 2.0GHz.
Serta disokong GPU Mali-G610 MC6, Realme GT Neo 3 membawa LPDDR5 sebesar 12GB dan UFS3.1 sebesar 256GB, yang memberikan jaminan performa melesat jauh meninggalkan
kompetitornya.
Realme GT Neo 3 dibanderol harga mulai dari Rp6.999.000 dan Rp7.999.000, sedangkan untuk versi GT Neo 3T dibanderol Rp5.499.000, serta Realme Buds Air 3 Rp799.000.
Sumber: Realme