Kehadiran dealer Mazda Sultan Agung di Kota Bekasi bukanlah tanpa alasan yang kuat. Bekasi dinilai memiliki potensi pasar yang sangat baik bagi merek Jepang itu.

Maria Christina, Direktur PT Sentra Oto Maju yang menjadi pengelola dealer Mazda Sultan Agung mengatakan bahwa Kota Bekasi dan sekitarnya memiliki potensi pasar yang bagus.

"Di Bekasi belum ada dealer Mazda dan kami jadi yang pertama dan pasarnya sangat luas dan tidak kalah bersaing dengan Jakarta," ujar Maria.

Melihat potensi tersebut dan memanfaatkan momentum peresmian dealer, Maria mengatakan dealer Mazda Sultan Agung menggelar promo menarik.

Promo tersebut meliputi layanan purnajual, seperti diskon servis 20 persen dan juga potongan harga spare part sebesar 5 persen.

"Promo ini berlaku untuk semua model Mazda yang kami jual dan berlaku hingga Agustus 2022," ujar Maria.

Ditambahkan Maria bahwa model yang banyak menarik minat konsumen di wilayah Bekasi yaitu model CX-3 dan CX-5.

2021 Mazda CX-30 Premium Plus Turbo Exterior Front Quarter
Mazda CX-3
Mazda CX-5 2022, Sondermodell Newground, Zircon Sand Metallic
Mazda CX-5

Sementara itu Ricky Thio, Managing Director PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menjelaskan terkait dipilihnya Bekasi sebagai tempat beroperasinya dealer baru ini.

“Bekasi merupakan salah satu market yang sangat penting bagi Mazda dari sisi sales maupun aftersales," kata Ricky.

"Pada periode tahun 2020 hingga 2021, Mazda Segment untuk Kotamadya Bekasi bertumbuh 42% dengan pertumbuhan market share sebesar 39%."

"Di tahun 2022 ini, terhitung sekitar 5 ribu lebih unit Mazda yang beroperasi di wilayah Bekasi dan sekitarnya. Hal ini tentunya menjadi potensi yang begitu besar bagi penjualan maupun workshop Mazda Sultan Agung,” papar Ricky.

PT Sentral Oto Maju (Mazda Sultan Agung) menawarkan layanan 3S (Sales, Service dan Spare Part) dengan showroom 5 unit display dan juga terdapat delivery section.

Pada area bengkel (workshop), terdapat 5 service bay yang sudah dilengkapi peralatan modern sesuai standar Mazda Corporation Jepang.

Pada 1 April 2022 bertepatan dengan ajang IIMS Hybrid, PT EMI meluncurkan model terbarunya Mazda CX-5 dengan banyak pembaruan.

Sejak diluncurkan pertama kali pada tahun 2017, Mazda CX-5 terus berkembang menjadi model utama yang memberikan kontribusi penjualan di Indonesia melalui keunggulan fitur, teknologi, desain hingga craftsmanship-nya.

Generasi terbaru Mazda CX-5 hadir dalam 2 tipe, yakni Elite dan Kuro. Untuk tipe Elite dikreasikan sebagai model yang mengedepankan estetika dan didesain untuk memenuhi kebutuhan customer yang beragam.

Sedangkan model Kuro menggabungkan ornamen hitam dan aksen merah guna memberikan impresi berani dan sporty.