Beberapa hal dalam hidup ini kerap berjalan beriringan, seperti halnya mobil camper van dan berkemah di alam liar.

Hal yang sama tidak dapat dikatakan pada mobil sport, yang terutama digunakan di trek balap pada pertemuan antarsupercar dan pada pertemuan penggemar mereka.

Namun itu dulu, sekarang sudah beda. Dengan atap tenda baru dari Porsche, mobil dengan mesin performa tinggi seperti Porsche 911 dapat dibawa ke perkemahan dan digunakan sebagai camper van.

Dirancang, dikembangkan, dan diproduksi oleh Porsche Tequipment, divisi perusahaan Jerman untuk aksesori dan peningkatan asli, tenda atap ini berbentuk hardcase besar saat tidak digunakan.

Tenda ini dapat dipasang pada sistem transportasi atap model seperti Porsche 911, Porsche Macan, Porsche Cayenne, Porsche Panamera, dan Porsche Taycan, terlepas dari apakah mereka hadir dengan roof rail (rel atap) atau tidak.

Galeri: Tenda atap produksi Porsche Tequipment

Saat dikerahkan sepenuhnya, tenda atap ini memberikan pemandangan luar yang indah berkat dua jendela samping dan jendela atapnya.

Tenda ini dapat menampung dua orang dewasa dan dapat digunakan pada semua musim, begitulah klaim dari pihak Porsche.

Tenda dilengkapi dengan kasur polyfoam terintegrasi. Secara visual, dinding samping meniru gaya Porsche 911 dan terdapat logo Porsche di beberapa tempat.

Pembuat mobil asal Jerman ini mengatakan menyiapkan tenda atap sangat mudah.

Yang harus Anda lakukan adalah membuka kait pengaman kotak yang dapat dikunci, angkat hardcase sedikit, dan buka dengan bantuan dua shock absorber tekanan gas.

Kemudian pada langkah terakhir, Anda harus mendirikan tenda dan mengamankannya dengan empat tiang yang terintegrasi.

Porsche segera mulai menjual tenda atap ini dalam dua skema warna yang tersedia, yaitu hitam-abu-abu muda dan hitam-abu-abu tua.

Bahkan lebih banyak lagi aksesori asli Porsche untuk berkemah akan ditambahkan ke katalog, termasuk tenda bagian dalam, selimut berpemanas, dan organizer tas sepatu.

Pengiriman tenda atap diharapkan akan dimulai pada November tahun ini juga. Tenda ini dijual seharga 4.980 euro atau sekitar 5.000 dolar AS (sekitar Rp74,2 jutaan) dengan nilai tukar saat ini.

Pihak pabrikan juga mengatakan tenda ini tidak dapat dipasang pada Porsche untuk model GT, Cabriolet, dan Targa.