IIMS (Indonesia International Motor Show) 2023 digelar pada 16-26 Februari 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Banyak pabrikan yang ada di Indonesia mengikuti event ini.
Daihatsu termasuk pabrikan yang mengikuti IIMS 2023.
Keikutsertaan pada pameran otomotif yang berlangsung selama 11 hari melalui PT Astra Internation, Tbk – Daihatsu Sales Operation ini menjadi salah satu agenda Daihatsu untuk turut serta dalam rangkaian pameran otomotif.
Hal ini sekaligus untuk berkontribusi terhadap penjualan otomotif nasional sebagai langkah awal dalam membuka tahun 2023 ini.
Tema booth Daihatsu kali ini adalah Memphis. Dengan tema dinamis dan fun, booth seluas 360 meter persegi di Hall A menghadirkan pengalaman yang menyenangkan untuk pengunjung.
Pada IIMS 2023, Astra Daihatsu menampilkan total empat unit display.
Display itu terdiri dari All New Xenia R CVT ADS, Terios R A/T, Astra Daihatsu Sigra R A/T, dan Rocky 1.0 R CVT ADS.
Daihatsu juga menyediakan fasilitas test drive untuk All New Xenia yang dapat dicoba di Hall D.
Selain itu, Daihatsu juga menyediakan beragam promo selama pelaksanaan IIMS 2023, mulai dari beragam kemudahan, seperti DP ringan, diskon spesial, cashback, dan program menarik lainnya selama pameran IIMS.
"Keikutsertaan Daihatsu pada pameran IIMS 2023 merupakan partisipasi kami terhadap rangkaian pameran otomotif, sekaligus ingin berkontribusi terhadap pasar otomotif nasional sebagai langkah awal di tahun 2023 ini," ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation.
"Kami dengan senang hati siap melayani pengunjung yang datang dan membeli mobil Daihatsu,” ujar Lastiyoso.
Daihatsu merupakan salah satu pabrikan yang memiliki pasar yang sangat baik di Indonesia.
Dengan beragam city car dan mobil keluarga yang dihadirkan, seperti Daihatsu Ayla dan Daihatsu Xenia, pabrikan ini telah meramaikan pasar Indonesia dengan mobil yang fungsional dan harga bersaing.
Selain paket promo yang disediakan dan test drive, IIMS juga menyediakan banyak produk aftermarket dan aksesori yang sangat menarik sepanjang pelaksanaan pameran.
