Seluruh industri otomotif berjuang menuju elektrifikasi. Mesin pembakaran internal menjadi kian mengecil lalu dipadukan dengan motor listrik.

Aturan pun dibuat bahwa emisi harus ditekan dengan cara mengurangi pembakaran pada kendaraan yang ada saat ini.

Namun, situasi itu terlihat sangat berbeda pada ranah sepeda motor. Ini merujuk pada pabrikan BMW Motorrad tatkala menghadirkan motor BMW R 18.

Pada era 2020-an, motor besar itu pun masih memakai mesin boxer dua silinder terbesar dalam sejarah BMW Motorrad yang diikat pada kerangka baja.

BMW Motorrad pun kini malah memasangkan mesin shovel pada BMW R 18 B. Huruf B berarti Bagger.

Tujuannya untuk memberikan lebih banyak kenyamanan saat turing. Dengan batang besar, jarak sumbu roda yang dimodifikasi, banyak teknologi, dan dua casing samping.

Ya, BMW R 18 B adalah penantang dari Eropa untuk para jagoan Amerika Serikat macam Harley-Davidson Road Glide dan Indian Chieftain.

Namun, rekan kami dari Motor1.com Jerman yang telah menjajal BMW R 18 B ini meyakini dua motor Amerika itu wajib waspada.

BMW R18 B (2021) im Test
BMW R18 B (2021) im Test
BMW R18 B (2021) im Test

Bobotnya 110 Kg

Apa yang terlihat di foto memang seperti itu adanya. BMW R 18 B terlihat sangat besar. Sama saja ukurannya dengan BMW R 18 terdahulu.

Pastinya, motor ini bermesin boxer dua silinder berkapasitas 1.802 cc. Motor yang bongsor ini pun berbobot 110 kilogram.

Torsi 158 Nm tersedia dari rpm 3.000. Lalu, tenaga 91 daya kuda tercapai pada rpm 4.750. Tak perlu putaran tinggi karena yang dibutuhkan adalah torsi.

Inilah yang paling menyenangkan dari BMW R 18 B ini dan di sinilah mesinnya terasa menakjubkan.

Posisi paling nyaman antara rpm 2.000 dan 4.000. Secara teoritis, Anda bahkan dapat melakukan roll dengan idle di rpm 1.000 dan berakselerasi penuh kapan saja.

BMW R18 B (2021) im Test
BMW R18 B (2021) im Test

Lebih berat dari Kompetitor

Posisi duduknya bagus dan ketinggian hanya 720 milometer. Ini berarti kaki Anda selalu memiliki kontak yang baik dengan tanah.

Dengan demikian, menegakkan motor seberat 398 kilogram dari standar samping tak terlalu merepotkan.

Masalahnya, Harley-Davidson Road Glide dan Indian Chieftain lebih ringan beberapa kilogram. Siapa yang menyangka?

Namun, BMW Motorrad telah berhasil memastikan bahwa bobot berat ini sebenarnya hanya terlihat saat motor tegak berdiri.

Begitu pula saat bermanuver atau pada kecepatan yang sangat rendah. Tapi, tak semuanya seperti itu.

Segera setelah motor sebesar ekskavator ini mencapai kecepatan tertentu, BMW R 18 B menjadi sangat ringan dan bahkan cukup gesit.

BMW R18 B (2021) im Test

Manuver Lincah

Alasan perilaku mengemudi yang sangat gesit bukan hanya karena sasis yang disetel dengan luar biasa dan berfokus pada kenyamanan pengemudi.

Kepala kemudi, yang lima derajat lebih curam dari model BMW R 18 normal jadi faktor teknis utama.

Begitu pula dengan pengurangan jarak sumbu roda sebesar 35 menjadi total 1.695 milimeter juga berkontribusi pada kemampuan manuver yang luar biasa ini.

Sayang, BMW R 18 B ini masih musuhan dengan tikungan tajam karena pengaturan sudut yang tak proporsional. Korbannya, footpegs pun langsung bergesekkan dengan aspal.

Tapi tenang, Harley-Davidson Road Glide dan Indian Chieftain juga mengalami hal yang sama seperti ini.

BMW R18 B (2021) im Test

Berbicara tentang pijakan kaki, posisi duduk tegak di BMW R 18 B sangat nyaman tapi bagi mereka yang posturnya 185 sentimeter. Kurang dari itu, silakan bayangkan.

Meski demikian, keunggulan BMW R 18 B dibanding rivalnya dari Amerika cukup berlimpah. Salah satunya dari fitur yang banyak di motor Bavaria ini.

Keseriusan BMW Motorrad sangat kentara saat biker duduk memegang setang dan langsung dihadapkan pada empat instrumen bundar. Ada pula monitor 10,25 inci sebagai pusat komando.

Pengoperasian melalui kontrol turn-push pada pegangan setang kiri memerlukan sedikit pembiasaan.

Jika ragu Anda dapat tetap memegang setang dan tidak harus mengoperasikan melalui sentuhan.

Berlimpah Teknologi

Bicara teknologi, sudah pasti ada ACC atau kontrol jelajah adaptif yang dengannya jarak ke kendaraan di depan dapat dipertahankan.

ABS yang sepenuhnya terintegrasi, roda depan dan belakang dikendalikan pada saat yang sama.

Ada pula bantuan tanjakan dan penyangga adaptif di roda belakang sehingga Anda tidak perlu mengambil tindakan sendiri untuk menahan beban motor.

Hiburan pun tersedia dari sound system Marshall lewat empat speaker dengan total daya 280 watt.

Jika kita berada di Eropa, BMW R 18 B harganya setara dengan VW Golf tapi masih lebih murah daripada Harley-Davidson Road Glide dan Indian Chieftain.

Galeri: BMW R18 B (2021)

BMW R 18 B

Mesin 1.802 cc/dua silinder boxer
Transmisi 6 percepatan manual
Tipe Penggerak Gardan
Brakes Cakram ganda 300 mm kaliper 4 piston (depan)/Cakram tunggal 300 mm kaliper 4 piston (belakang)
Output 91 dk di rpm 4.750
Torsi maksimum 158 Nm di rpm 3.000
Kecepatan maksimum Lebih dari 180 km/jam
Panjang 2.560 mm
Lebar 970 mm
Tinggi 1.400 mm
Berat 398 kg
Daya angkut 232 kg
Irit bahan bakar 5,8 liter per 100 km