Nama Subaru memang sudah tidak asing lagi bagi petrolhead di Indonesia. Sayangnya, Subaru sempat menghilang selama kurang lebih tujuh tahun dengan membawa kenangan yang buruk pada waktu itu.

Namun, seiring perkembangan industri otomotif nasional yang semakin membaik, nama Subaru kembali hadir dengan banyak pembaruan yang membuatnya kembali dipercaya oleh para penggemar setianya.

Subaru Indonesia memulai langkah come back-nya dengan membuka jaringan bengkel untuk pemilik Subaru sebelumnya.

Selanjutnya, secara bertahap, Subaru kemudian merilis Forester sebagai model pertama di bawah bendera Subaru Indonesia.

Dan, di momentum GIIAS 2022, Subaru merilis dua model terbarunya, yaitu Subaru BRZ dan Subaru XV. Anda bisa membaca artikel tentang Subaru BRZ dengan mengklik tautan ini.

Subaru XV atau di beberapa negara lainnya dikenal dengan Subaru Crosstrek yang hadir saat ini merupakan generasi kedua dari XV.

Tentu saja banyak hal yang membedakannya dengan generasi pertama.

New Subaru XV generasi kedua ini hadir dengan Subaru Symmetrical All-Wheel Drive yang legendaris, Active Torque Vectoring, dan ground clearance 8,7 inci, menjadikannya compact SUV yang sangat mumpuni.

Model anyar ini menggunakan mesin Subaru Boxer 4 silinder 2,0 liter yang mengeluarkan tenaga 156 ps dan torsi maksimal 196 Nm mulai di 4.000 rpm.

Dia bisa dipacu hingga kecepatan maksimun 194 km/jam dan memiliki kemampuan akselerasi 0-100 km/jam dalam 10,4 detik.

Tenaga tersebut disalurkan menggunakan transmisi Lineartronic CVT 7-percepatan yang tersambung dengan sistem S-AWD dan X-Mode terbaru.

Dengan X-Mode terbaru ini pengemudi akan mendapatkan sensasi pengendalian yang mantap manakala melintas di jalan yang menantang dan bervariasi.

Mode tersebut secara otomatis akan mengambil kendali kerja mesin, transmisi, Symmetrical AWD, rem dan komponen lainnya agar tetap aman dan nyaman dalam pengendalian saat melibas jalan menantang.

Galeri: Subaru XV 2022

Lebih lanjut Subaru XV 2.0i S-EyeSight juga dilengkapi dengan teknologi bantuan pengemudi EyeSight yang telah menerima berbagai penghargaan.

Fitur ini meliputi: Automatic Pre-Collision Braking, Pre-Collision Throttle Management, Lane Keep Assist, Lane Departure and Sway Warning, dan Lead Vehicle Start Alert.

Sistem ini juga memiliki fitur lain yang akan menambah kenyamanan untuk menghadapi jalan perkotaan yang padat.

Sebut saja Advanced Adaptive Cruise Control with Lane Centering, Reverse Automatic Braking, Blind-Spot Detection with Lane Change Assist, Rear Cross-Traffic Alert, dan Steering Responsive Headlights.

Untuk bagian interior Subaru XV generasi kedua ini dilengkapi kursi Nappa Leather dengan warna yang cukup ekspresif dan mudah untuk dibersihkan.

Sementara Center console dilengkapi dengan layar 8-inchi juga dapat terintegrasi dengan Apple CarPlay, Android Auto dan Bluetooth hands-free phone.

Kualitas finishing interior dan eksterior menunjukkan perhatian yang tajam terhadap detail, sementara fungsionalitas khas Subaru telah dibawa ketingkat yang benar-benar baru.

Compact SUV ini memiliki kemampuan mengangkut 5 orang penumpang dengan nyaman. Kapasitas bagasi bisa diperluas dengan merebahkan bangku baris kedua dalam komposisi pelipatan 60:40.

Sebagai tunggangan modern, Subaru XV ini sudah pasti dilengkapi keamanan pasif tujuh airbag, yang diposisikan pada airbag depan pengemudi dan penumpang depan, airbag tirai samping dan airbag panggul/torso samping, serta airbag lutut pengemudi.

Subaru XV ini juga kini sudah menggunakan Subaru Global Platform (SGP) terbaru yang diklaim lebih rigid 80 persen dibanding model sebelumnya.

Penggunaan Ring-shaped Reinforcement Frame memanfaatkan panel baja high-tensile dengan lebih baik dan telah didesain ulang secara struktural untuk penyerapan energi yang lebih efisien dari benturan di segala arah.

Sementara untuk kabin, Subaru menggunakan Cabin-protecting Layout yang memanfaatkan desain pusat gravitasi rendah dari SGP. Dengan layout ini, mesin dan gearbox dirancang tidak menghantam kabin jika terjadi tabrakan.

Secara dimensi Subaru XV memiliki dimensi panjang 4.485 mm, lebar 1.800 mm, tinggi 1.615 mm, dan jarak sumbu roda 2.665 mm.

Exterior new Subaru XV memiliki paket desain yang terlihat kokoh dan sporty, namun tetap memiliki identitas Subaru yang kuat dengan stance yang rendah dan lebar.

Desain pada generasi kedua ini mencerminkan filosofi desain “Dynamic x Solid”.

Dari depan terlihat hawk-eye headlights yang terintegrasi dengan bumper terbaru, di sisi samping kita dapat melihat over-fender hitam yang menguatkan posisinya sebagai compact SUV yang siap berpetualang.

Pada bagian belakang kita dapat melihat matte-black cladding menyatu dengan desain lampu belakang serta spoiler yang juga berwarna hitam.

Subaru XV dipasarkan dalam dua model yaitu Subaru XV 2.0i-S yang dibanderol Rp449.500.000, dan Subaru XV 2.0i-S EyeSight seharga Rp499.500.000 (on-the-road Jakarta).